Lawan Slovakia, Inggris Dinaungi Tuah Wembley

Para pemain timnas Inggris.
Sumber :
  • REUTERS/Lee Smith

VIVA.co.id – Inggris akan menjamu lawan tangguh, Slovakia, di Wembley dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa, Selasa dinihari nanti 5 September 2017.

Loyalitas Saka kepada Timnas Inggris Diragukan, Arteta Kasih Pembelaan

Inggris saat ini masih menguasai puncak klasemen sementara grup F dengan 17 poin dari tujuh laga. Inggris hanya unggul dua poin dari Slovakia yang berada di posisi dua.

Bagaimana peluang kedua tim di laga nanti? Seperti dilansir Skysports, Senin 4 September 2017, berikut ini rangkuman fakta menarik Inggris Vs Slovakia:

Thomas Tuchel Pelatih Timnas Inggris, Kritik Pedas Mengiringi

Laga nanti akan menjadi duel keenam Inggris melawan Slovakia. Dari lima pertemuan sebelumnya, Inggris memenangi empat di antaranya. Sisanya 1 laga berakhir imbang.
 
Slovakia selalu gagal mencetak gol di tiga pertemuan terakhir melawan Inggris (1 imbang, 2 kalah). Mereka terakhir mencetak gol ke gawang Inggris pada tahun 2003.

Inggris selalu menang di 12 laga kompetitif terakhir di Wembley. Rekor ini dimulai pada Oktober 2012. 

Bek Liverpool Amat Buruk dalam Bertahan

Inggris tidak pernah kalah di kandang di ajang kualifikasi Piala Dunia (19 menang 2 imbang). Mereka terakhir kali kalah pada Oktober 2000  dari Jerman 0-1.

Harry Kane terlibat di enam gol Inggris di tiga laga terakhir (5 gol, 1 assist).

Steven Gerrard dan Frank Lampard

Lampard Tak Sebut Gerrard Pemain Terhebat, Justru Baru Sebentar Satu Tim dengan Pemain Ini Membuatnya Langsung...

Frank Lampard mengabaikan Paul Scholes dan Steven Gerrard ketika menyebutkan rekan satu tim terbaik yang pernah bermain bersamanya selama kariernya.

img_title
VIVA.co.id
30 November 2024