Chile Lawan Portugal, Bukan Cristiano Ronaldo

Bek Timnas Chile, Mauricio Isla
Sumber :
  • FIFA.com

VIVA.co.id – Tim nasional Chile akan berhadapan melawan Portugal dalam pertandingan semifinal Piala Konfederasi, Kamis 29 Juni 2017 di Kazan Arena. Sebagai wakil Amerika Selatan, tim besutan Juan Antonio Pizzi tak ingin kalah begitu saja.

Rekap UEFA Nations League: 6 Negara Pastikan Tiket ke Perempat Final

Dengan skuat mumpuni, di mana ada nama seperti Arturo Vidal dan Alexis Sanchez, Chile ingin tampil sebagai juara dalam ajang ini. Dan mereka juga tak ingin terlena dengan nama besar Cristiano Ronaldo yang ada di pihak Portugal.

(Baca juga: Rekor Berimbang, Chile Berpotensi Beri Luka ke Portugal)

Dulu Main Bareng di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Doakan Ruben Amorim Sukses di Manchester United

Bek Chile, Mauricio Isla bahkan enggan menjawab pertanyaan mengenai strateginya untuk mematikan pergerakan Ronaldo. Menurutnya, Portugal secara keseluruhan yang wajib jadi fokus, bukan individu semata.

"Saya tidak berpikir Cristiano melakukan persiapan untuk melewati saya atau bek lain. Dan bagi saya, sangat penting baginya untuk memikirkan Chile sebagai tim, karena kami melakukan hal seperti itu," kata Isla, dikutip dari laman resmi FIFA.

Cristiano Ronaldo Ukir Rekor Lagi!

"Mereka juga punya Ricardo Quaresma, Nani, dan Adnre Gomes. Saya juga bermain bersama Bruno Alves, dan saya tahu bagaimana kuatnya dia dalam bertahan," imbuh pemain asal klub Cagliari tersebut.

(Baca juga: Chile Siapkan Trik Jitu Bikin Ronaldo Frustrasi)

Isla mengatakan, Chile akan sepenuhnya bermain menyerang pada pertandingan nanti. Karena bagi pemain berusia 29 tahun tersebut, hanya dengan melakukan serangan, peluang timnya memenangkan tiket ke final akan terbuka lebar. (ase)

Pemain Timnas Israel

Klasemen Akhir UEFA Nations League: 8 Negara Ini ke Perempat Final, Timnas Israel Degradasi

Fase liga grup UEFA Nations League 2024/25 telah berakhir, dengan delapan negara sudah dipastikan melaju ke perempat final.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024