Juventus ke Final Liga Champions, Khedira Jadi Tumbal

Pemain Juventus Sami Khedira (tengah)
Sumber :
  • REUTERS/Alessandro Garofalo

VIVA.co.id – Juventus sukses melangkah ke final Liga Champions usai memastikan kemenangan agregat 4-1 atas AS Monaco. Pada leg kedua semifinal di Juventus Stadium, Rabu 10 Mei 2017 dini hari WIB, Si Nyonya Tua kembali memetik kemenangan dengan skor 2-1.

Masa Depan Vlahovic di Juventus Belum Jelas, Ternyata Ini Penyebabnya

Akan tetapi, ada berita tidak menyenangkan di balik kemenangan tersebut. Gelandang Juventus, Sami Khedira menjadi tumbal kesuksesan skuat asuhan Massimiliano Allegri dalam merebut tiket ke partai puncak.

Dilansir dari Football Italia, pemain tim nasional Jerman itu harus absen dalam beberapa pekan ke depan. Dia terancam tidak bisa diturunkan oleh Allegri saat Juventus berhadapan dengan Lazio pada final Coppa Italia, 17 Mei 2017.

Parahnya Netizen Indonesia, Dusan Vlahovic Diserang Gara-gara Marah ke Jay Idzes

(Baca juga: Kandaskan Monaco, Juventus Lolos ke Final Liga Champions)

Khedira harus keluar lebih cepat dari lapangan dan digantikan oleh Claudio Marchisio pada pertandingan dini hari WIB tadi. Padahal, ketika itu dia baru bermain selama 10 menit.

Kapten Juventus Angkat Bicara soal Perselisihan Pemain dengan Suporter saat Lawan Venezia

Cedera pada bagian hamstring memaksanya untuk menepi lebih cepat. Dan dari diagnosis awal tim dokter, kemungkinan masalah yang dihadapinya cukup serius.

Khedira merupakan gelandang andalan Allegri. Pada semifinal leg pertama, dia tidak bisa bermain karena mendapatkan hukuman akumulasi kartu kuning.

Begitu terbebas, sang pelatih langsung memainkannya sejak menit pertama. Namun, nahas baginya, pada pertandingan penting justru dia harus bermain sebentar saja. (art)

Pelatih Juventus, Thiago Motta

Buffon: Tidak Adil Membandingkan Motta dengan Allegri

Mantan kiper Juventus, Gianluigi Buffon, memberikan pandangan terkait awal perjalanan Thiago Motta sebagai pelatih Juventus.

img_title
VIVA.co.id
26 Desember 2024