Lapangan Dikritik Mourinho, Manajer Rostov Beri Alasan

Manajer Manchester United, Jose Mourinho
Sumber :
  • Action Images via Reuters / Jason Cairnduff

VIVA.co.id – Pelatih Rostov, Ivan Daniliants, merespons kritikan yang diberikan manajer Manchester United, Jose Mourinho terkait kondisi lapangan di Olimp 2 Stadium. Mourinho menganggap lapangan di markas Rostov tersebut tak layak.

Momen Eks Manchester United Tekel Keras Mees Hilgers di Liga Europa Bikin Murka Fans Indonesia

Mourinho sendiri sangat khawatir dengan kemungkinan cedera yang bisa saja menerpa pemainnya jika bermain di lapangan yang kondisinya kurang baik. Namun Daniliants mengatakan cedera pemain bisa terjadi di mana saja, termasuk di lapangan bagus sekali pun.

Bisa dipahami mengapa Mourinho saat takut dengan kemungkinan cedera. Sebab, tiga hari setelah melawan Rostov, atau Selasa dini hari, Setan Merah akan melakoni laga melawan Chelsea di perempat final Piala FA.

Eks Manchester United yang Tekel Mees Hilgers Batasi Kolom Komentar Instagram

Resmi Jadi WNI, Mees Hilgers Langsung Cetak Sejarah Baru

Federasi Sepakbola Eropa, UEFA, sudah melakukan inspeksi ke markas Rostov. Dan pihak UEFA mengatakan kalau lapangan cukup layak dan pertandingan akan tetap berjalan.

Daniliants mengatakan kondisi lapangan di Olimp 2 Stadium menjadi buruk setelah laga melawan Sparta Praha. Laga tersebut berlangsung 17 Februari lalu.

"Tidak ada insiden apa pun di lapangan kami. Kami telah bermain melawan Praha dan setelah itu kondisi lapangan memburuk," kata Daniliants saat konferensi pers jelang laga, dikutip Daily Mail.

"Kami mengerti bahwa keputusan soal melanjutkan pertandingan bukan kewenangan kami, melainkan UEFA. Dan tentu kami juga ingin bermain di lapangan seperti di stadion Wembley," ujarnya.

Mees Hilgers

Sibuk, Intip Jadwal Padat Mees Hilgers di Oktober 2024

Mees Hilgers tampaknya menjadi pemain Timnas Indonesia paling sibuk bulan ini. Bagaimana tidak, bek milik FC Twente itu menjalani tiga ajang berbeda

img_title
VIVA.co.id
4 Oktober 2024