Klub Bosnia Sukses Bebaskan Rekan Satu Timnya dari Penjara
- REUTERS/Jose Cabezas
VIVA.co.id – Sebuah klub Bosnia mendapatkan ide tak biasa untuk membantu salah satu pemain keluar penjara. Pemain itu dinyatakan bersalah karena terlibat pengaturan skor.
Gelandang Kroasia, Milijenko Bosnjak, dijatuhi hukuman penjara selama sembilan bulan. Tetapi, ia hanya mendekam di balik jeruji 21 hari setelah rekan-rekannya di GOSK Gabela membantunya keluar.
Menurut Goal, pelatih GOSK, Darko Vojvodic, sebelumnya membuat sebuah rencana besar. Ia meminta suporter untuk mengumpulkan dana demi menjamin Bosnjak keluar dari penjara.
"Bosnjak keluar dari penjara hari ini, dan dia akan ikut latihan," ujar Vojvodic pada SportSport.ba.
"Kami mengumpulkan 22.500 KM (setara dengan Rp42 juta) untuk membebaskannya. Meski tidak berlatih belakangan ini, dia adalah pemain berkualitas dan saya yakin dia akan siap bermain," lanjutnya.
GOSK Gabela bermain di kompetisi kasta 2 Liga Bosnia dan Herzegovina. Saat ini, mereka menduduki posisi 4 klasemen setelah 15 pertandingan. (one)