Pemain Malaysia Ini Sejajar dengan Ronaldo, Ibra, dan Neymar
- REUTERS/Ruben Sprich
VIVA.co.id – Prestasi luar biasa berhasil ditorehkan pesepakbola asal Malaysia, Mohd Faiz Subri. Pemain 29 tahun ini sukses merebut penghargaan gol terbaik FIFA Puskas Award 2016. Dia mengalahkan gol-gol hebat para bintang kelas dunia lainnya.
Gol terbaik tersebut dicetak Subri saat Penang melawan Pahang di ajang Liga Super Malaysia pada Februari 2016 lalu. Dia melepas tendangan bebas indah.
Bola meliuk sebelum menghujam pojok atas gawang lawan. Gol ini mengalahkan dua kandidat gol terbaik lainnya yang dicetak Marlone (Brasil) dan Daniuska Rodriguez (Venezuela).
Gol Subri mendapatkan dukungan 59,46 persen suara. Dia sukses unggul jauh dari Marlone yang mendapatkan 22,86 persen suara dan Daniuska yang memperoleh suara 10,01 persen.
Puskas Award kali pertama diberikan pada 2009. Gelar ini diberikan kepada FIFA untuk gol terbaik di setiap tahun. Dinamai Puskas Award, untuk mengenang striker legendaris Real Madrid, Ferenc Puskas di era 1950an hingga 1960an.
Yang menarik, megabintang Barcelona, Lionel Messi belum pernah sekalipun meraih penghargaan ini. Sedangkan Cristiano Ronaldo pernah meraihnya pada 2009, saat masih membela Manchester United.
Subri tercatat sebagai pesepakbola Asia pertama yang merebut Puskas Award. Selain Ronaldo, dia juga sejajar dengan Hamit Altintop (2010), Neymar (2011), Miroslav Stoch (2012), Zlatan Ibrahimovic (2013), James Rodriguez (2014) dan Wendell Lira (2015) yang pernah meraih gelar ini.
Siapakah Faiz Subri?
Nama Faiz Subri sebenarnya jarang terdengar di dunia sepakbola. Satu-satunya gelar yang pernah diraih adalah Malaysia FA Cup saat bersama Kelantan pada 2013. Di tahun yang sama. dia juga mengantarkan Kelantan meraih runner up Malaysia Cup.
Subri memulai kariernya di tim junior Kedah pada 2006 hingga 2009. Di tahun 2009, dia bergabung dengan KSK Tambun Tulang.
Setelah itu, Subri beberapa kali pindah klub. Dia sempat membelar Perlis FA, T-Team FC, Kelantan FA, Terengganu FA, dan Penang FA.
Subri belum pernah tampil sekalipun bersama Timnas Malaysia. Dia sebenarnya pernah dipanggil Malaysia pada 2012 dan 2013 di bawah kepelatihan di bawah kepelatihan Datuk K. Rajagopal. Namun, dia tidak pernah sekalipun bermain.
Di 2015, dia kembali dipanggil Malaysia saat dilatih Dollah Salleh. Namun, lagi-lagi Subri tidak mendapatkan kesempatan tampil.
(ren)