Kiper Cantik asal Amerika Ini Akhirnya Minta Maaf
- Reuters
VIVA.co.id – Kiper Timnas Sepakbola Wanita Amerika Serikat, Hope Solo, meminta maaf karena telah menyebut Swedia sebagai sekumpulan pengecut. Perkataan tersebut diucapkan oleh Solo, ketika bertemu Swedia di perempat final Olimpiade Rio 2016.
Pada pertandingan tersebut Amerika kalah 3-4 melalui adu penalti. Pernyataan kontroversi tersebut karena ia mengecam gaya pertahanan dari Swedia.
Akibat dari komentar itu, Solo pun dihukum oleh Federasi Sepakbola Amerika selama enam bulan. Namun, Solo mengklaim, Swedia tidak tersinggung dengan komentarnya.
"Saya tidak marah, tidak emosi. Saya mengatakan itu dengan semua wartawan setelah pertandingan, dan kami hanya berbicara gaya bermain Swedia. Saya tidak bermaksud untuk menyebut pemain sebagai pengecut atau pelatih pengecut. Yang saya maksudkan adalah gaya permainan mereka yang tidak sesuai dengan spirit olimpiade," kata Solo dilansir dari Soccerway.
Kiper berusia 36 tahun ini mengaku sangat terkesan dengan permainan kapten Swedia Lotta Schelin. Bahkan, Solo ingin kembali melawan Schelin di pertandingan lain.
"Saya ingin bertanding kembali melawan Schelin. Saya ingin mencoba untuk menghentikan tendangannya. Saya sangat senang dengan sifat kompetitif antara Amerika dan Swedia yang natural," jelas Solo. (ase)