Prancis Sering Jadi Mimpi Buruk untuk Belanda

Striker Prancis, Antoine Griezmann, saat mengeksekusi sepakan bebas yang berbuah gol ke gawang Belanda.
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id – Partai seru akan berlangsung di Amsterdam Arena, Senin, 10 Oktober 2016 (Selasa dini hari WIB). Dua raksasa Eropa, Belanda dan Prancis akan bentrok di Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa Grup A.

Momen STY Dilempar Telur Kembali Viral Jelang Indonesia vs Korsel, Warganet: Buktikan Coach

Baik Belanda dan Prancis meraih modal positif jelang duel krusial ini. Oranje menghajar Belarusia 4-1 di De Kuip. Sedangkan, Les Bleus menghajar Bulgaria dengan skor yang sama, di Stade de France.

Berkaca pada 10 pertemuan terakhir, Belanda patut cemas. Sebab, seperti dilansir Soccerway, Prancis unggul dengan 6 kemenangan. Sedangkan Belanda hanya mampu menang 2 kali. Sisanya, 2 pertandingan berakhir dengan skor imbang.

Akhir Kisah Raphael Varane dengan Timnas Prancis, Mimpi Jadi Kenyataan

Tahun ini, Belanda dan Prancis pernah bertemu, tepatnya pada 26 Maret 2016 di laga persahabatan. Saat itu, Les Bleus sukses menang 3-2 di markas Belanda, Amsterdam Arena.

Sebelumnya, pada 6 Maret 2016, Prancis dan Belanda juga bertemu di laga persahabatan. Prancis yang bertindak sebagai tuan rumah, sukses menekuk Belanda 2-0 di Stade de France.

Raphael Varane Pensiun dari Timnas Prancis

Kemenangan terakhir Belanda atas Prancis terjadi pada 4 Juni 2008 di penyisihan Grup C Piala Eropa 2008 di Stade de Suisse, Bern, Swiss. Belanda yang dilatih Marco van Basten menghajar Prancis besutan Raymond Domenech, dengan skor telak 4-1.

Berikut 10 pertemuan terakhir Belanda vs Prancis

26 Maret 2016 : Belanda 2-3 Prancis (Persahabatan)
6 Maret 2014: Prancis 2-0 Belanda (Persahabatan)
4 Juni 2008: Belanda 4-1 Prancis (Piala Eropa)
1 April 2004: Belanda 0-0 Prancis (Persahabatan)
22 Juni 2000: Prancis 2-3 Belanda (Piala Eropa)
26 Februari 1997: Prancis 2-1 Belanda (Persahabatan)
23 Juni 1996: Prancis 0-0 (5-4 pen) Belanda (Piala Eropa)
18 Januari 1995: Belanda 0-1 Prancis (Persahabatan)
5 Juni 1992: Prancis 1-1 Belanda (Persahabatan)
10 November 1982: Belanda 1-2 Prancis (Persahabatan)

Shin Tae-yong, Pelatih Timnas Indonesia

Media Korsel Sorot Timnas Indonesia: Senjata Paling Berbahaya Mereka Adalah STY

Keberhasilan Shin Tae-yong (STY) mengantarkan Timnas Indonesia lolos ke babak 8 besar Piala Asia U23 tengah menjadi sorotan, bukan hanya di dalam negeri tapi juga di luar

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024