Meski Punya Modal Bagus, Italia Ogah Remehkan Spanyol

Pelatih Italia Giampiero Ventura.
Sumber :
  • REUTERS/Baz Ratner

VIVA.co.id – Italia akan menghadapi Spanyol di babak kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa, Jumat dini hari 7 Oktober 2016. Jelang laga, pelatih Timnas Italia, Giampeiro Ventura buka suara. 

Cerita Takhayul Timnas Italia di EURO 2020 Dibongkar

Dia mengingatkan skuatnya agar tidak menganggap remeh Spanyol. Seperti yang diketahui, Italia punya modal bagus setelah mendapat kemenangan kontra Spanyol di babak 16 besar Piala Eropa 2016 lalu. 

Skuat Gli Azzuri menang dengan skor 2-0 dan melanjutkan langkahnya ke babak perempat final Piala Eropa 2016. Dua gol Timnas Italia masing-masing dicetak oleh Giorgio Chiellini dan Graziano Pelle. 

Mario Balotelli Kalem Tanggapi Pemanggilan Timnas Italia

"Sebuah pertandingan penting, namun tidak begitu menentukan. Mereka adalah tim yang sudah berubah dalam hal-hal permainan di atas lapangan," kata Ventura, seperti dilansir Dailymail.

"Pelatih Julen Lopetegui menjadi pelatih yang saya kagumi. Dia telah memberikan mereka keyakinan untuk menjadi tim yang sama sekali berbeda," tuturnya. 

Cara Berkelas Mario Balotelli Rayakan Comeback ke Timnas Italia

Kedua tim sudah bertemu sebanyak 35 kali. La Furia Roja unggul tipis dengan meraih 12 kemenangan, sedangkan Gli Azzuri meraih 11 kemenangan dan sisanya berakhir imbang.

Pemain Italia, Mario Balotelli

Mancini Ungkap Alasan Panggil Kembali Balotelli ke Timnas Italia

Pelatih Timnas Italia, Roberto Mancini, mengungkapkan, alasan mengapa dirinya memanggil kembali Mario Balotelli ke dalam skuadnya.

img_title
VIVA.co.id
27 Januari 2022