Legenda Belanda Nilai Rooney Gagal Sebagai Pesepakbola

Kapten Manchester United, Wayne Rooney
Sumber :
  • Reuters / Jason Cairnduff

VIVA.co.id – Legenda sepakbola Belanda, Ruud Gullit, mengatakan Wayne Rooney telah gagal sebagai pesepakbola.  Rooney dianggap tidak pernah konsisten dimainkan dalam satu posisi.

Manchester United Diganggu COVID-19 Jelang Lawan Atletico Madrid

Pemain Manchester United itu diplot sebagai striker pada awal kariernya. Dan dengan semakin banyaknya persaingan di posisi tersebut, Rooney terpaksa bergeser menjadi gelandang, baik di timnas mau pun di klub.

Perubahan posisi ini sudah dialami Rooney sejak MU masih ditangani Sir Alex Ferguson. Dan pada laga Inggris melawan Slovakia lalu, posisi sang kapten ditempatkan lebih ke dalam oleh Sam Allardyce.

Harry Maguire Belum Pantas Jadi Kapten Manchester United

Gullit mengatakan, inkonsistensi ini membuat Rooney tidak maksimal. Dia percaya pria 30 tahun itu akan menjadi pemain yang lebih baik jika dimainkan pada satu posisi saja.

"Saya telah melihat begitu banyak pelatih atau manajer mengacaukan posisi Rooney dalam beberapa tahun terakhir. Mereka selalu mengubah posisinya dari pemain No. 10, striker, atau penyerang sayap," ujar Gullit seperti dilansir Mirror.

Usai Gasak Tottenham, MU Incar Korban Lain

"Saya merasa Rooney tak pernah fokus pada satu posisi selama kariernya sebagai pesepakbola. Sejak dia bermain di level tertinggi, media selalu bertanya, ‘dia seorang striker atau gelandang’," jelasnya.

Pemain Atletico Madrid merayakan gol

Hadapi MU, Atletico Madrid Tak Mau Terkecoh dengan Magis Ronaldo

Gelandang Atletico Madrid, Marcos Llorente, mengingatkan rekan setimnya untuk tidak terkecoh dengan magis Cristiano Ronaldo saat mereka menghadapi Manchester United.

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2022