Pele: Kegagalan Brasil Bukan Salah Dunga
- REUTERS
VIVA.co.id – Hasil buruk dilalui Brasil di Copa America Centenario. Selecao harus tersingkir cepat di babak penyisihan grup, dalam ajang yang berlangsung di Amerika Serikat tersebut.
Brasil tersingkir usai kalah 0-1 dari Peru, lewat gol "tangan Tuhan" Raul Ruidiaz. Dunga akhirnya dipecat usai kekalahan tersebut.
Mengenai hal tersebut, legenda Brasil, Pele, angkat bicara. Pria yang 3 kali merebut Piala Dunia ini menilai kegagalan Brasil bukan sepenuhnya kesalahan Dunga.
"Saya rasa tak adil jika semua kritik ditujukan pada Dunga, yang tak ada hubungannya dengan ini. Dunga melakukan tugasnya dengan bagus," kata Pele seperti dilansir Four Four Two.
"Tim nasional Brasil tak punya banyak waktu untuk berlatih, dan mereka mengubah tim dalam setiap turnamen. Jadi, ini bukan kesalahan Dunga," lanjutnya.
Federasi Sepakbola Brasil (CBF) sudah mengumumkan siapa pengganti Dunga. Tite, yang sebelumnya menangani Corinthians akan menjadi nakhoda baru Selecao.
"Saya rasa, Tite adalah pelatih yang tak perlu diragukan dan dia mampu melakukan pekerjaan ini," ucap Pele.
"Satu hal yang perlu diperhatikan adalah, Dunga tak ada hubungannya dengan penampilan Brasil. Ini karena mereka tak punya waktu banyak untuk berlatih. Saya rasa Tite layak mendapatkan pekerjaan ini," lanjut pria 55 tahun ini. (one)