Fakta Menarik Jelang Final Liga Champions Madrid Vs Atletico
- REUTERS/Tony Gentile
VIVA.co.id – Liga Champions tinggal menyisakan laga final saja yang bakal mempertemukan Real Madrid dengan Atletico Madrid di San Siro hari Sabtu, 28 Mei 2016 atau Minggu dini hari WIB. Sejumlah fakta menarik tercipta jelang laga tersebut digelar.
Pertemuan antara Madrid dengan Atletico adalah laga final ulangan dari partai puncak dua tahun lalu di Lisbon. Ketika itu, El Real berhasil menang dengan dramatis lewat babak perpanjangan waktu.
Tapi, tidak hanya fakta tersebut saja yang tersaji di laga panas nanti. Sejumlah fakta menarik juga tercatat diciptakan jelang partai yang bakal bergulir di San Siro.
Berikut tujuh fakta menarik jelang final Liga Champions antara Real Madrid vs Atletico Madrid, yang dilansir dari Eurosport dan Opta:
1. Real Madrid telah mencapai final Liga Champions sebanyak 14 kali, lebih banyak dari klub manapun, dengan catatan 10 kali menjadi juara, terakhir kali pada 2014 lalu saat mengalahkan Atletico Madrid di Lisbon.
2. Atletico Madrid telah mencapai final Liga Champions untuk kali ketiga sepanjang sejarah (1974, 2014, 2016). Dan sejauh ini mereka selalu kalah di dua laga sebelumnya oleh Bayern Munich dan Real Madrid.
3. Real Madrid hanya memenangkan dua dari 12 partai kompetitif terakhir melawan Atletico Madrid, tapi dua kemenangan itu tercipta di Liga Champions.
4. Gareth Bale masih belum mencetak gol di Liga Champions musim ini, kali pertama dalam empat musim terakhirnya di kompetisi tersebut.
5. Kalau Atletico Madrid menang, Diego Simeone akan menjadi pelatih Argentina pertama yang berhasil menjadi juara Liga Champions.
6. Hanya empat gol tercipta dalam empat laga kompetitif terakhir antara Real Madrid melawan Atletico Madrid. Masing-masing klub mencetak dua gol saja.
7. Tiga pertandingan terakhir final Liga Champions terakhir di San Siro pada 1965, 1970, dan 2001 tak pernah selisih lebih dari satu gol, bahkan dua laga final terakhir berlanjut ke perpanjangan waktu.
(mus)