Gelandang PSG Perparah Badai Cedera Timnas Italia
- Eurosport
VIVA.co.id – Kondisi timnas Italia jelang Piala Eropa 2016 semakin tak kondusif. Badai cedera yang mereka alami belum usai. Justru semakin parah. Satu pemain lagi harus tumbang.
Parahnya, sang pemain sudah masuk ke dalam skuad sementara timnas Italia untuk Piala Eropa. Pemain yang dimaksud h gelandang Paris Saint Germain, Thiago Motta.
Saat tampil membela PSG di final Coupe de France melawan Olympique Marseille, Motta mengalami cedera di betisnya. Dilansir Football Italia, ini merupakan gangguan kedua bagi Motta di area yang sama.
Tentunya kondisi tersebut membuat pelatih timnas Italia, Antonio Conte, pusing. Ya, tak banyak waktu yang dimiliki Conte karena kick-off Piala Eropa 2016 tinggal tiga pekan.
Sosok Motta sebenarnya sangat dibutuhkan di lini tengah Italia. Stok gelandang jangkar Italia semakin terbatas karena sebelumnya Claudio Marchisio dan Marco Verratti sudah tumbang lebih dulu, serta dipastikan tak berangkat ke Prancis.