Messi vs Ronaldo, Ini Analisa Alex Ferguson

Lionel Messi (kiri) dan Cristiano Ronaldo (kanan).
Sumber :
  • REUTERS/Albert Gea

VIVA.co.id – Sir Alex Ferguson rupanya punya penilaian sendiri terkait rivalitas duo megabintang dunia antara Lionel Messi dengan Cristiano Ronaldo. Bagi mantan manajer Manchster United ini, perdebatan tentang dua bomber terbaik ini cukup menarik dan akan membawa tiap orang memiliki penilaiannya masing-masing.

Reaksi Sir Alex Ferguson Usai Melihat Spanduk Selamat Ultah ke-80

Dalam sebuah acara amal yang digelar Rory McIlroy dengan sejumlah yayasan Golf Dunia, Fergie mengungkapkan seperti apa penilaiannya terhadap Messi dan CR7. Menurutnya, ia tetap memilih Ronaldo sebagai bintang kelas dunia yang terbaik ketimbang Messi.

Fergie berpendapat Ronaldo sejatinya memiliki skill yang lebih lengkap dan mampu bermain baik di lingkungan tim manapun jika dibanding dengan Messi.

Pengakuan Solskjaer Terinspirasi Ferguson untuk Cadangkan Ronaldo

"Ketika bola berada di kaki Messi itu seperti dia memakai sandal. Tapi ada perbedaan antara Messi dan Ronaldo dan saya akan memberitahu Anda apa itu," kata Ferguson yang dilansir Sportskeeda.

"Saya pikir Messi adalah pemain Barcelona tapi Ronaldo bisa bermain untuk Stockport County (klub liga terendah Inggris) dan dia akan mencetak hattrick. Dia brilian di udara dan ia memiliki kehebatan yang sama kuat di kedua kakinya," ujar Fergie.

Solskjaer Jawab Kritik Ferguson Soal Ronaldo

Fergie menekankan bahwa Ronaldo sejatinya memiliki skill yang lebih lengkap dan mampu bermain baik di lingkungan tim manapun jika dibanding dengan Messi.

Manajer Manchester City, Pep Guardiola

Ini Rekor Sir Alex Ferguson yang Bikin Pep Guardiola Pasrah

Pep Guardiola hanya bisa pasrah. "Ya Tuhan! Oke… Rekor itu sepertinya akan tetap menjadi miliknya (Sir Alex Ferguson)! Saya tidak akan bisa mengejarnya, pasti.”

img_title
VIVA.co.id
18 Januari 2022