Piala Eropa 2016, Timnas Kroasia Coret Bek Andalan Liverpool

Bek Liverpool, Dejan Lovren (kiri). bersama sang manajer, Juergen Klopp (kanan).
Sumber :
  • Reuters / Carl Recine

VIVA.co.id – Pelatih Timnas Kroasia, Ante Cacic, membuat sejumlah keputusan mengejutkan terkait nama yang masuk tim sementara jelang Piala Eropa 2016. Seperti diprediksi sebelumnya, bek Liverpool, Dejan Lovren, tidak dipanggil.

Jadwal Siaran Langsung Sepakbola, Ada Liverpool hingga MU Vs Tottenham

Bek tengah Liverpool itu tak masuk ke dalam tim Kroasia ke Prancis setelah memaksa tak mau turun sebagai cadangan. Meski begitu, Cacic tetap membuka pintu jelang kualifikasi Piala Dunia 2018.

Duo Real Madrid, Luka Modric dan Mateo Kovacic, masuk ke dalam 27 nama pemain. Begitu juga dengan gelandang Barcelona, Ivan Rakitic, dan penyerang Juventus, Mario Mandzukic.

Negosiasi Kontrak Mohamed Salah Belum Temui Titik Terang

Pemain muda Barcelona yang tengah dipinjamkan ke Sporting Gijon, Alen Halilovic, juga berhasil masuk daftar nama tersebut. Serta pemain Leicester City yang tengah dipinjamkan ke Hoffenheim, Andrej Kramaric.

"Para pemain dalam daftar skuat persiapan jelang Piala Eropa 2016 sudah siap semua dan kami juga punya beberapa pemain muda Kroasia," ujar Cacic, seperti dilansir dari Soccerway.

Kesalnya Lautaro Martinez saat Alexis Sanchez Dikartu Merah

"Pertandingan persahabatan (melawan Moldova dan San Marino) akan dilakukan sebagai persiapan untung laga pertama di Piala Eropa. Kami masuk ke dalam grup tangguh," lanjut sang pelatih. Kroasia akan menghadapi Turki pada laga pertama 12 Juni.

Pemain Timnas Kroasia Menuju Piala Eropa 2016:
Kiper: Danijel Subasic (Monaco), Lovre Kalinic (Hajduk Split), Ivan Vargic (Rijeka), Dominik Livakovic (NK Zagreb)

Belakang: Tin Jedvaj (Bayer Leverkusen), Darijo Srna (Shakhtar Donetsk), Sime Vrsaljko (Sassuolo), Gordon Schildenfeld (Dinamo Zagreb), Vedran Corluka (Lokomotiv Moscow), Domagoj Vida (Dynamo Kiev), Duje Caleta-Car (Red Bull Salzburg), Ivan Strinic (Napoli)

Tengah: Marko Rog (Dinamo Zagreb), Mateo Kovacic (Real Madrid), Luka Modric (Real Madrid), Marcelo Brozovic (Inter), Ivan Rakitic (Barcelona), Milan Badelj (Fiorentina), Domagoj Antolic (Dinamo Zagreb), Ante Coric (Dinamo Zagreb), Ivan Perisic (Inter), Alen Halilovic (Sporting Gijon, dipinjamkan oleh Barcelona)

Depan: Marko Pjaca (Dinamo Zagreb), Mario Mandzukic (Juventus), Nikola Kalinic (Fiorentina), Duje Cop (Malaga, dipinjamkan oleh Dinamo Zagreb), Andrej Kramaric (Hoffenheim, dipinjamkan oleh Leicester City)

(ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya