China Targetkan 2050 Menjadi Juara Dunia

Akademi Guangzhou Evergrande
Sumber :
VIVA.co.id
Keren, Pemilik Hadiahi Seluruh Pemain Leicester Mobil Mewah
- China berambisi tahun 2050 akan menjadi penguasa sepakbola dunia. Rencananya program tersebut  dirilis oleh China's National Development and Reform Commission, Senin 11 April 2016. 

Korsel Cetak 8 Gol pada Laga Perdananya di Olimpiade 2016
Menurut kantor berita Xinhua, rencana pembangunan sepakbola China tersebut akan dibagi menjadi tiga tahap. Pertama landasan sepakbola akan dilakukan pada tahun 2020. 

Isu Persija akan Dibeli, Ini Kata Ferry Paulus
"Kebutuhan rakyat untuk olahraga harus dipenuhi, apakah itu menyangkut dana, lapangan dan waktu. Pengembangan sepakbola akan dipercepat di sekolah-sekolah. Jumlah sekolah sepakbola akan diperbanyak menjadi 20 ribu, dengan lebih dari 30 juta siswa sekolah dasar dan menengah akan bermain bola," tulis dalam sebuah rilis. 

Pada tahap kedua yaitu 2021-2030, China berharap sepakbola telah tumbuh menjadi olahraga dasar yang kuat dan menjadi sebuah industri olahraha. Timnas Putra akan menjadi juara Asia, sedangkan Timnas Putri menjadi juara dunia. 

Pada tahap terakhir atau 2031-2050, negara yang jumlah penduduknya paling banyak akan menjadi penguasa sepakbola dunia. China, dalam mengembangkan sepakbola telah dibuktikan pada Liga Super China. 

Dimana klub-klub Liga Super China membeli pemain bintang Eropa. Selain itu, mereka juga membangun sekolah sepakbola terbesar di dunia, melalui klub Guangzhou Evergrande. (ren)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya