Penembak Jitu Ikut Amankan Laga Prancis Vs Rusia

Penembak Jitu disiapkan untuk mengamankan laga Prancis vs Rusia.
Sumber :
  • REUTERS/Charles Platiau

VIVA.co.id - Pengamanan ekstra ketat juga akan diberlakukan dalam laga Prancis kontra Rusia. Pemerintah kota Paris, bahkan sudah menyiapkan penembak jitu (sniper) untuk membantu pengamanan laga ini.

Pertandingan uji coba antara Timnas Prancis melawan Rusia akan dihelat di Stade de France, Rabu 30 Maret 2016 dini hari WIB.

Pengamanan ekstra ketat dilakukan menyusul teror bom yang terjadi di Brussels, Belgia, 22 Maret 2016 lalu. Selain itu, Paris juga sempat mengalami kejadian serupa pada November 2015 lalu.

Sedikit berkaca pada teror bom Paris, salah satu sudut Stade de France menjadi titik ledakan dalam teror bom yang terjadi pada 13 November 2015. Korban jiwa dalam tragedi di Paris bahkan lebih besar daripada di Brussels. 130 nyawa melayang dalam tragedi tersebut.

Laurent Simonin, selaku Deputi Kepala Ketertiban Umum dan Lalu Lintas Paris, mengonfirmasi akan menempatkan sejumlah penembak jitu di setiap sudut stadion. Para penembak jitu ini berasal dari pasukan elite Kepolisian Prancis.

"Para penembak jitu akan ditempatkan di sekitar stadion. Tentunya, satuan pasukan elite Kepolisian Nasional Prancis akan menjaga pertandingan di dalam stadion dan daerah sekitarnya," ujar Simonin dalam wawancara dengan BFM-TV.

Dalam berita sebelumnya, pengamanan ketat juga akan dilakukan dalam laga uji coba antara Jerman kontra Italia. 1.500 personel Polisi Jerman, diterjunkan untuk mengamankan laga yang digelar di Allianz Arena, Munich. (one)

Timnas Prancis Cemas Bakal Dibikin Repot Pemain 'Bau Kencur' Inggris