Gelandang Liverpool Bersiap Pensiun dari Timnas
- Reuters / John Sibley
VIVA.co.id - Gelandang Liverpool James Milner bersiap pensiun dari tim nasional Inggris. Keinginan itu akan dipikirkan secara masak usai ikut serta bertarung di Piala Eropa 2016 Prancis mendatang.
Sejak Roy Hodgson mengambil alih tampuk kepelatihan Timnas Inggris, Milner hampir selalu dipanggil dalam skuad. Namun, pemain berusia 30 tahun itu diprediksi hanya akan jadi penghias bangku cadangan.
Tak ingin menjalani status cadangan, Milner kemudian berpikir untuk gantung sepatu. Sebab, sebagai pemain, memberikan kontribusi bagi tim yang dibela menjadi tujuan utama.
(Baca juga: Sempat Tertinggal 2 Gol, Inggris Akhirnya Tumbangkan Jerman)
"Saya ingin berkontribusi dan jika manajer melihat saya bagian dari itu tentu akan bagus, tetapi jika tidak lebih baik membiarkan pemain muda yang bergabung," kata Milner seperti dilansir Sportsmole.
"Saya tidak ingin hanya berkeliling, dan tidak memberikan kontribusi siginifikan, dan hanya menjadi turis (dalam tim)," ucap eks penggawa Manchester City itu.
Sejak menjalani debut bersama The Three Lions pada 2009 silam, Milner sudah mencatatkan 57 penampilan. Dia bisa menambah jumlah penampilan bersama Timnas andai Hodgson memilihnya turun menghadapi Belanda di laga uji coba. (ms)