Akibat Bom Brussels, Timnas Belgia Batalkan Latihan

Pelatih Timnas Belgia, Marc Wilmots (tengah)
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id - Tim nasional Belgia membatalkan sesi latihan hari ini menyusul adanya insiden bom di bandara Brussels dan jaringan kereta api. Otoritas tertinggi sepakbola Belgia (KBVB) mengumumkan keputusan tersebut melalui Twitter.

Dengan adanya insiden teror bom ini, mereka menilai sepakbola menjadi hal yang tak lagi penting di Belgia. "Hari ini sepakbola tidak lagi penting," tulis KBVB. Sebab, fokus utama bagi Belgia kini ialah mendukung keamanan agar segera kondusif.

Latihan yang direncanakan berlangsung hari ini bertujuan sebagai pemantapan Eden Hazard dan kawan-kawan jelang melakoni laga uji coba. Mereka dijadwalkan akan menjajal kekuatan Portugal, Rabu 30 Maret 2016 dini hari WIB.



Belum ada kabar resmi apakah laga persahabatan itu akan tetap digelar. Namun, kemungkinan untuk dibatalkan bisa saja terjadi. Karena ketika terjadi tragedi bom Paris akhir 2015 lalu, Belgia yang sedianya beruji coba dengan Spanyol memilih melakukan pembatalan.

Ledakan di dua tempat berbeda itu sejauh ini dilaporkan telah memakan 23 korban tewas. Dan pascaledakan bom, Pemerintah Belgia langsung menaikkan status keamanan menjadi siaga 4 atau keamanan maksimum.

Timnas Portugal Buka Peluang Raih Medali Olimpiade Rio 2016