Steven Gerrard Pensiun Akhir Musim Ini
- Zimbio.com
VIVA.co.id - Mantan kapten Liverpool, Steven Gerrard, mengisyaratkan akan mengakhiri kariernya tahun ini. Gerrard yang kini memperkuat Los Angeles Galaxy, berencana akan pensiun di akhir musim MLS (Major League Soccer).
Gerrard akan berusia 36 tahun pada bulan Mei mendatang. Itu berarti, mantan kapten Timnas Inggris ini sudah memasuki usia senja pesepakbola.
Dalam tulisannya di media Inggris, The Telegraph, Gerrard menuliskan rencananya untuk mengakhiri kariernya sebagai pesepakbola dan melanjutkan karier sebagai pelatih.
"Belum 100 persen yakin, tapi musim ini di LA Galaxy akan jadi tahun terakhir bagi saya. Saya tahu, saya sudah berada di usia senja karier saya," tulis Gerrard di The Telegraph.
"Saya (akan) memulai (menggunakan) lisensi (pelatih) A UEFA yang saya miliki dan FA (Federasi Sepakbola Inggris) sangat proaktif dalam membantu mantan pemain ke tahap pelatihan. Ini sangat menggembirakan," imbuhnya.
Selama 17 tahun Gerrard menghabiskan kariernya bersama Liverpool. 188 gol dalam 725 laga di semua kompetisi, adalah bukti dedikasi dan loyalitasnya buat The Anfield Gang. Di Timnas Inggris, Gerrard punya 114 caps dan 21 gol sejak debutnya tahun 2000 silam.
Setelah hampir dua dekade membela panji Liverpool, Gerrard akhirnya memutuskan hijrah ke Amerika Serikat bersama LA Galaxy tahun 2015 lalu. Bersama LA Galaxy, Gerrard sudah tampil dalam 15 pertandingan dan mencetak dua gol.