'Tak Perlu Membandingkan Messi dengan Maradona'

Pemain Barcelona, Lionel Messi
Sumber :
  • REUTERS/Albert Gea
VIVA.co.id
- Hingga saat ini, masih banyak pihak yang terus memperdebatkan soal siapa yang terbaik di antara dua megabintang sepakbola, Lionel Messi dan Diego Armando Maradona.


Meski sudah lama gantung sepatu, publik sepakbola dunia tahu betul sepak terjang legenda hidup Tim Tango, Maradona. Maradona adalah bintang Timnas Argentina kala menjuarai Piala Dunia 1986.


Bukan hanya itu,
skill
individu Maradona di atas lapangan hijau, mampu menyihir jutaan mata saat masih aktif sebagai pemain. Pria yang kini 55 tahun ini juga masuk daftar 100 pesepakbola terhebat dunia versi FIFA.


Setelah era Maardona berakhir, muncul nama Lionel Messi. Dengan gaya permainan yang hampir serupa, Messi juga mencengangkan dunia bersama raksasa Spanyol, Barcelona.


7 gelar La Liga dan 4 gelar Liga Champions, adalah bukti Messi layak disejajarkan dengan Maradona. BUkan hanya itu, pemain 28 tahun ini juga mampu mencetak 436 gol dalam 510 laga bersama
The Catalans
. Messi juga pernah mengecap 5 gelar Ballon d'Or.


Meskipun punya sederet gelar di
level
Tekuk Argentina, Portugal Raih Kemenangan Perdana
klub, Messi nyatanya belum bisa membawa Argentina menjuarai Piala Dunia. Kesempatan menjuarai ajang tertinggi sepakbola dunia pada 2014 lalu, harus kandas setelah Argentina dikalahkan Jerman di partai puncak.
Madrid Raih Sukses di Lokasi Mimpi Buruk Messi

Mengenai perbandingan Messi dan Maradona, legenda hidup Timnas Argentina lainnya, Javier Zanetti, punya pandangan tersendiri. Menurut Wakil Presiden Inter Milan ini, Messi punya segala hal yang dibutuhkan untuk menjadi pemain terbaik di dunia, tanpa harus meraih Piala Dunia.
Pelatih Timnas Argentina akan Manjakan Messi


"Saya tidak mengerti perbandungan antara keduanya. Saya pikir Diego (Maradona) adalah pemain unik dan Messi juga sama uniknya. Apa yang Anda katakan tentang Messi? Seorang pemain yang telah memenangkan 5 Ballon d'Or, 4 Liga Champions dan mencetak 97 gol dalam setahun," jelas Zanetti dikutip
Soccerway
.


"Tidak perlu memenangkan Piala Dunia untuk menyatakan bakat itu. Messi adalah duta Argentina, dan saya juga bangga padanya sebagai orang Argentina," tuturnya. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya