Casillas: Saya Tak Melihat Mourinho
Rabu, 30 September 2015 - 09:57 WIB
Sumber :
- Reuters / Matthew Childs
VIVA.co.id - Â Pertemuan antara Iker Casillas dan Jose Mourinho menjadi bumbu menarik duel FC Porto melawan Chelsea di penyisihan Grup G Liga Champions, Selasa 29 September 2015 (Rabu dini hari WIB).
Kedua ikon sepakbola ini diketahui punya hubungan yang kurang harmonis saat sama-sama membela Real Madrid.
Casillas akhirnya membuktikan diri lebih baik dari Mourinho. Kiper 34 tahun ini membawa timnya menaklukkan Chelsea 2-1 di Estadio Do Dragao.
Baca Juga :
Gila, Ini Format Baru Liga Champions!
Tentunya menarik disimak saat Casillas bertemu Mou dalam duel tersebut. Sayang, Casillas malah tidak bertemu dengan manajer asal Portugal tersebut.Â
"Saya tidak melihat dia (Mourinho). Jika melihatnya, saya akan memanggilnya," ujar Casillas pada AS.
Dalam kesempatan yang sama, Casillas mengaku bertanggung jawab atas gol The Blues yang dicetak Willian jelang jeda babak pertama. Namun, dia bersyukur karena pada akhirnya Porto mampu memetik kemenangan.
"Saya tak bisa berbuat banyak. Sulit untuk melihat pergerakan bola, tapi itu tanggung jawab saya. Untungnya, kami sanggup meraih kemenangan," ucapnya.
Casillas mencatat rekor sebagai pemain yang paling sering tampil di Liga Champions. Pemain internasional Spanyol ini tampil 152 kali, melewati rekor 151 penampilan milik Xavi Hernandez. (ase)
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Dalam kesempatan yang sama, Casillas mengaku bertanggung jawab atas gol The Blues yang dicetak Willian jelang jeda babak pertama. Namun, dia bersyukur karena pada akhirnya Porto mampu memetik kemenangan.