AFC Cup: Bomber Persib Bidik 'Golden Ticket' dari Maladewa
Sabtu, 25 April 2015 - 07:46 WIB
Sumber :
- ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf
VIVA.co.id
- Striker Persib Bandung, Ilija Spasojevic mengaku 'gatal' melihat rekan-rekannya berjuang di kompetisi AFC Cup 2015. Bomber asal Montenegro itu pun berharap Atep Rizal cs bisa memenangkan laga melawan New Radiant di Kota Male, tengah pekan depan sekaligus membawa pulang tiket 16 besar AFC Cup 2015.
Wajar jika Spaso mengharapkan '
golden ticket
' dari rekan-rekannya. Sebab dengan begitu rasa penasaran dan keinginan kuat yang ada di benaknya untuk mencicipi pengalaman bermain di antarklub Asia bisa terjawab.
"Kalau lolos, tentu ada kesempatan buat saya bermain dan berkreasi di sana (AFC Cup). Semoga saja rekan-rekan di tim bisa membawa Persib meraih kemenangan dan lolos ke babak berikut," ungkap Spaso.
Spaso sendiri belum terdaftar di babak penyisihan grup AFC Cup. Dia baru bisa tampil jika PErsib sukses melaju ke 16 besar.
Hasil imbang sebenarnya sudah cukup buat Maung Bandung melenggang ke babak 16 besar AFC Cup. Namun, Persib menargetkan lolos sebagai juara grup karena nantinya hanya tim yang menyandang juara grup yang berhak jadi tuan rumah. Seperti diketahui babak 16 besar hanya digelar dengan sistem single match atau duel tunggal.
Sementara itu, Dokter Tim Persib, Rafi Ghani memastikan seluruh pemain dalam kondisi siap. Itu termasuk kiper terbaik I Made Wirawan yang dimainkan sejak menit awal dalam laga uji coba melawan klub Liga Nusantara, Al Jabbar Cirebon di Lapangan Pusdikpom, Kota Cimahi, Jumat sore 24 April 2015.
Di laga tersebut, skuat Maung Bandung sendiri tanpa kesulitan berarti sukses memangkas lawannya dengan skor telak 9-0. "Semua pemain kondisinya cukup siap. Mudah-mudahan sampai hari keberangkan nanti (Minggu 26 April 2015), semua pemain tetap fit," ungkap Rafi.
Agenda Persib Menuju Maladewa
Minggu, 26 April 2015
1. Bandung-Singapura, QZ361 07.20-10.10
2. Singapura-Kolombo, UL303 15.10-16.30
3. Kolombo-Male, UL103 18.35-19.30
Â
Senin, 27 April 2015
1. Pukul 16.30-17.30 Latihan (Tempat/Lapangan Tentatif)
Â
Selasa, 28 April 2015
1. Pukul 12.00 Pertemuan teknik
2. Pukul 13.00 Konferensi pers
3. Pukul 16.00 Latihan Resmi Stadion Nasional Male
Â
Rabu, 29 April 2015
1. Pukul 16.00 Kick off New Radiant vs Persib, Stadion Nasional Male
Â
Kamis, 30 April 2015
1. Male-Kolombo, UL102 09.25-11.20
2. Kolombo-Singapura, UL308 1205-18.40
3. Singapura-Jakarta, JT159 21.20-22.10
4. Lanjut pulang ke Bandung atau keesokannya ke Palembang
Baca Juga :
Persija Didukung Sponsor Baru Saat Lawan Persib
Baca Juga :
Bobotoh Diharap Tetap Dukung Persib di Pakansari
"Kalau lolos, tentu ada kesempatan buat saya bermain dan berkreasi di sana (AFC Cup). Semoga saja rekan-rekan di tim bisa membawa Persib meraih kemenangan dan lolos ke babak berikut," ungkap Spaso.
Spaso sendiri belum terdaftar di babak penyisihan grup AFC Cup. Dia baru bisa tampil jika PErsib sukses melaju ke 16 besar.
Hasil imbang sebenarnya sudah cukup buat Maung Bandung melenggang ke babak 16 besar AFC Cup. Namun, Persib menargetkan lolos sebagai juara grup karena nantinya hanya tim yang menyandang juara grup yang berhak jadi tuan rumah. Seperti diketahui babak 16 besar hanya digelar dengan sistem single match atau duel tunggal.
Sementara itu, Dokter Tim Persib, Rafi Ghani memastikan seluruh pemain dalam kondisi siap. Itu termasuk kiper terbaik I Made Wirawan yang dimainkan sejak menit awal dalam laga uji coba melawan klub Liga Nusantara, Al Jabbar Cirebon di Lapangan Pusdikpom, Kota Cimahi, Jumat sore 24 April 2015.
Di laga tersebut, skuat Maung Bandung sendiri tanpa kesulitan berarti sukses memangkas lawannya dengan skor telak 9-0. "Semua pemain kondisinya cukup siap. Mudah-mudahan sampai hari keberangkan nanti (Minggu 26 April 2015), semua pemain tetap fit," ungkap Rafi.
Agenda Persib Menuju Maladewa
Minggu, 26 April 2015
1. Bandung-Singapura, QZ361 07.20-10.10
2. Singapura-Kolombo, UL303 15.10-16.30
3. Kolombo-Male, UL103 18.35-19.30
Â
Senin, 27 April 2015
1. Pukul 16.30-17.30 Latihan (Tempat/Lapangan Tentatif)
Â
Selasa, 28 April 2015
1. Pukul 12.00 Pertemuan teknik
2. Pukul 13.00 Konferensi pers
3. Pukul 16.00 Latihan Resmi Stadion Nasional Male
Â
Rabu, 29 April 2015
1. Pukul 16.00 Kick off New Radiant vs Persib, Stadion Nasional Male
Â
Kamis, 30 April 2015
1. Male-Kolombo, UL102 09.25-11.20
2. Kolombo-Singapura, UL308 1205-18.40
3. Singapura-Jakarta, JT159 21.20-22.10
4. Lanjut pulang ke Bandung atau keesokannya ke Palembang
Baca Juga :
Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak
The Jakmania akan orenkan Manahan saat lawan Persib.
VIVA.co.id
4 November 2016
Baca Juga :