FIFA Siap Bantu Palestina Lewat Sepakbola
Rabu, 23 Juli 2014 - 03:08 WIB
Sumber :
- REUTERS/Alexander Demianchuk
VIVAbola -
Konflik yang tengah melanda Palestina mendapat perhatian dari Presiden FIFA, Sepp Blatter. Pria 78 tahun ini berjanji akan membantu perkembangan sepakbola Palestina.
Presiden Federasi Sepakbola Palestina, Jibril M. Rajoub menyempatkan diri bertemu dengan Blatter. Dalam kesempatan itu, Blatter mengungkapkan keprihatinan terhadap kondisi di Palestina.
"Kami merasa sedih melihat orang-orang dari komnitas sepakbola telah tewas. FIFA dan saya secara pribadi menyesalkan situasi ini dan segala bentuk kekerasan," kata Blatter seperti dikutip situs resmi FIFA.
"Komunitas sepakbola datang bersama-sama di Piala Dunia 2014 menyampaikan pesan perdamaian dalam 64 pertandingan. Dan kami bersatu untuk berharap perdamaian di wilayah ini dan seluruh dunia," tegasnya.
Sementara itu, Jibril mengaku sedih dengan banyaknya korban tewas setelah penyerangan yang dilakukan Israel. Dia yakin perdamaian bisa segera terwujud di negara Timur Tengah tersebut.
"Saya menghargai komitmen Presiden FIFA untuk mengembangkan dan berinvestasi dalam sepakbola di Palestina, meskipun ada kesulitan yang kami hadapi. Kami percaya sepakbola bisa menjadi alat untuk menjembatani orang-orang," ucap Jibril.
"Saya percaya, rakyat Palestina bisa mewujudkan impian kami menjadi negara berdaulat, yang independen bersama negara tetangga kami, termasuk dari Israel, menurut legitimasi internasional," lanjutnya.
Lihat berita menarik lainnya dengan mengklik tautan ini.
Kepahlawanan Palestina dan Gol Pertama di Piala Asia
The Self-Sacrificing kini berhasrat meraih poin perdana di Piala Asia
VIVA.co.id
16 Januari 2015
Baca Juga :