Terpopuler: Timnas Malaysia Hancur Lebur di Piala AFF, Pembelaan Pelatih Borneo FC
- facebook.com/FAMalaysiaOfficial
Jakarta, VIVA – Berita mengenai Timnas Malaysia yang hancur lebur di Piala AFF 2024 menjadi buruan pembaca VIVA Bola sepanjang Sabtu 21 Desember 2024.
Malaysia dipastikan gagal lolos ke semifinal usai ditahan imbang Singapura tanpa gol.
Ada juga kabar dari Borneo FC yang takluk 1-2 dari Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1. Pelatih Borneo Pieter Huistra memberikan pembelaan usai kekalahan ini.
Berikut lima berita terpopuler di kanal bola dan sport dirangkum VIVA round up:
5. PBSI Umumkan 81 Atlet Ikuti Pelatnas Cipayung 2025
Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) memanggil 81 atlet untuk mengikuti Pemusatan Latihan Nasional (pelatnas) PBSI 2025 tahap pertama.
4. Mimpi Terbesar Jay Idzes, Main Bersama Timnas Indonesia di ...
Jay Idzes memiliki mimpi besar untuk membawa Skuad Garuda tampil di putaran final Piala Dunia 2026. Pemain berusia 24 tahun itu telah mengantongi sembilan caps bersama Timnas Indonesia.
3. Tragis, Timnas Malaysia Hancur Lebur di Piala AFF 2024
 Timnas Malaysia bernasib tragis di Piala AFF 2024. Mereka dipastikan gagal lolos ke babak semifinal usai pada laga terakhir tak mampu mengalahkan Singapura.
2. Beda Sikap Persib kepada Timnas Indonesia dan Timnas Filipina, Bojan Beber Alasannya
Peluang Timnas Indonesia melaju ke babak empat besar sebenarnya terbuka lebar karena Filipina tidak datang dengan kekuatan terbaiknya. Beberapa pemain kunci tidak masuk dalam daftar pemain The Azkals untuk Piala AFF 2024.
Salah satunya adalah penjaga gawang Persib Bandung, Kevin Mendoza. Kiper berusia 30 tahun ini tetap memperkuat Persib Bandung saat menjamu Persita Tangerang pada Minggu 22 Desember 2024.
1. Kalah dari Persebaya, Ini Pembelaan Pelatih Borneo FC Pieter Huistra
 Borneo FC pulang tanpa membawa poin dari kandang Persebaya Surabaya karena kalah dengan skor 1-2 dalam pertandingan pekan ke-16 Liga 1, di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat, 20 Desember 2024.