Susunan Pemain Spanyol Vs Inggris di Final EURO 2024

Pemain Timnas Inggris rayakan kemenangan
Sumber :
  • AP Photo/Andreea Alexandru

Jerman – Susunan pemain Spanyol vs Inggris untuk pertandingan final EURO 2024 sudah dirilis. Duel yang tersaji di Olympiastadion, Berlin, Jerman pada Senin dini hari WIB 15 Juli 2024 ini diprediksi bakal berjalan ketat.

Lampard Tak Sebut Gerrard Pemain Terhebat, Justru Baru Sebentar Satu Tim dengan Pemain Ini Membuatnya Langsung...

Timnas Spanyol yang ditangani Luis de la Fuente masih menerapkan formasi 4-2-3-1 untuk melawan Timnas Inggris. Di bawah mistar gawang, Unai Simon jadi andalan tim berjuluk La Roja.

Sementara untuk dua bek tengah, de la Fuente mempercayakan Aymeric Laporte dan Robin Le Normand. Dani Carvajal kembali mengisi posisi bek sayap kanan, sementara di sisi kiri ada Marc Cucurella.

Loyalitas Saka kepada Timnas Inggris Diragukan, Arteta Kasih Pembelaan

Rodri dan Fabian Ruiz menjadi dua gelandang untuk mengatur ritme serangan Timnas Spanyol. Kemudian ada Nico Williams dan Lamine Yamal di sisi sayap kanan dan kiri, ditambah Dani Olmo sebagai gelandang serang.

Timnas Spanyol menang atas Prancis di semifinal EURO 2024

Photo :
  • AP Photo/Hassan Ammar
Klasemen Akhir UEFA Nations League: 8 Negara Ini ke Perempat Final, Timnas Israel Degradasi

Alvaro Morata yang juga menjadi kapten Spanyol di EURO 2024 menjadi ujung tombak La Roja.

Dari kubu Timnas Inggris, pelatih Gareth Southgate menggunakan formasi 3-4-2-1. Jordan Pickford tetap menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang.

Trio lini belakang Inggris ditempati oleh Kyle Walker, John Stones, dan Marc Guehi. Sementara di lini tengah ada Bukayo Saka untuk sisi sayap kanan, dan Luke Shaw di kiri.

Declan Rice dan Kobbie Mainoo akan jadi andalan di sektor tengah. Sementara Jude Bellingham dan Phil Foden menjadi gelandang serang. Mereka menopan Harry Kane sebagai penyerang tunggal.

Susunan Pemain

Timnas Spanyol: Unai Simon; Aymeric Laporte, Robin Le Normand, Marc Cucurella, Dani Carvajal, Dani Olmo, Fabian Ruiz, Rodri, Alvaro Morata, Nico Williams, Lamine Yamal.

Timnas Inggris: Jordan Pickford; Kyle Walker, John Stones, Marc Guehi, Bukayo Saka, Kobbie Mainoo, Declan Rice, Luke Shaw, Phil Foden, Jude Bellingham, Harry Kane.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya