Hasil Timnas Peru Vs Kanada, Laga Sengit Copa America Diwarnai Kartu Merah

Pemain Timnas Kanada rayakan gol Jonathan David
Sumber :
  • AP Photo/Reed Hoffmann

Amerika SerikatHasil pertandingan penyisihan Grup A Copa America 2024 antara Timnas Peru melawan Timnas Kanada. Kanada berhasil menang tipis 1-0 dalam duel yang digelar di Childrens's Mercy Park, Kansas City, Rabu pagi WIB, 26 Juni 2024.

Hasil Persebaya Surabaya Vs Barito Putera: Drama Gol Cepat 31 Detik dan Gol Telat Menit 90+5

Laga ini berlangsung dengan sengit dan keras. Setelah tanpa gol di babak pertama, terjadi drama di babak kedua.

Di menit 59, terjadi keributan antara sejumlah pemain Peru dan Kanada. Wasit asal Guatemala, Mario Escobar melihat VAR.

2 Keunggulan iPhone, Bisa Bantu Wasit Sepak Bola

Setelah melihat VAR, wasit memberikan kartu merah kepada pemain Peru, Miguel Araujo.

Pemain Timnas Peru, Miguel Araujo menerima kartu merah

Photo :
  • AP Photo/Ed Zurga
PSSI Lakukan Terobosan, Dewa United Yakin Kualitas Liga 1 Naik Level

Unggul jumlah pemain benar-benar dimaksimalkan oleh Kanada. Mereka mampu memecah kebuntuan di menit 74.

Berawal dari skema serangan balik, Jonathan David menjebol gawang Peru yang dikawal Pedro Gallese. Dia menuntaskan umpan dari Jacob Shaffelburg.

Skor 1-0 untuk kemenangan Kanada tak berubah hingga laga berakhir. Kanada membuka peluang lolos ke perempat final.

Kanada menempati posisi kedua Grup A dengan 3 poin dari 2 laga, di bawah Argentina dengan 3 poin. Chile dan Peru sama-sama menorehkan 1 poin.

Susunan Pemain

Peru: Pedro Gallese, Miguel Araujo, Carlos Zambrano, Alexander Callens, Andy Polo, Sergio Pena, Wilder Cartagena, Piero Quispe, Marcos Lopez, Gianluca Lapadula, Edison Flores.

Kanada: Maxime Creperau, Richie Laryea, Derek Cornelius, Moise Bombito, Alistair Johnston, Alphonso Davies, Stephen Eustaquio, Ismael Kone, Liam Millar, Jonathan David, Cyle Larin.

 Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner

Justin Hubner Dapat Kartu Merah, Aksi Heroik atau Kecerobohan?

Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner diusir keluar oleh wasit saat Tim Garuda mengalahkan Arab Saudi 2-0 dalam matchday keenam Grup C, Kualifikasi Piala Dunia 2026.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024