Enggak Mau Ambil Pusing Walau Timnas Inggris Disebut Tim Sampah

Timnas Inggris merayakan gol Jude Bellingham ke gawang Serbia
Sumber :
  • AP Photo/Frank Augstein

Jerman – Gelandang Timnas Inggris, Declan Rice takkan membiarkan para pengkritik mempengaruhi psikologisnya. Dia ingin memberi bukti jika The Three Lions bisa mendulang hasil terbaik.

Bintang Muda Real Madrid Juara Tilawah Alquran di Negaranya

Timnas Inggris saat ini jadi sasaran kritik karena penampilan di EURO 2024. Memainkan dua pertandingan, skuad asuhan Gareth Southgate membukukan sekali kemenangan dan sekali imbang.

Laga terakhir mereka melawan Timnas Denmark berakhir dengan skor 1-1. Dari sana kemudian muncul kritik, bahkan dari mantan pemain Timnas Inggris, Gary Lineker. Dia menyebut tim itu sebagai 'sampah'.

Thomas Tuchel Pelatih Timnas Inggris, Kritik Pedas Mengiringi

"Saya tidak kecewa karena saya sudah cukup lama bermain sepakbola, saya tahu cara mereka bekerja. itulah mengapa saya sama sekali tidak peduli tentang itu," kata Declan Rice, dikutip dari Tribal Football.

Declan Rice dan pemain Timnas Inggris lainnya

Photo :
  • twitter.com/England
Bek Liverpool Amat Buruk dalam Bertahan

"Lihat, mereka berhak atas pendapat mereka. mereka ada di televisi, mereka mengatakan apa pun yang mereka inginkan," imbuh pemain asal klub Arsenal tersebut.

Rice mengaku kenal secara pribadi beberapa para pengkritik Inggris di EURO 2024 dan mengakui mereka memang punya rekam jejak hebat. Namun, sebagai pemain pun, situasi yang mereka alami sama saja seperti sekarang.

"Mereka juga pernah berada di posisi kami. Terkadang, pikirkan saja prosesnya sebelum mereka berbicara bahwa mereka pernah berada di posisi saya, di posisi pemain kami yang lain, dan tidak tampil baik di turnamen," tuturnya.

"Jadi begini, saya tidak tahu mengapa kita merasa ini adalah hal yang negatif. Kita bicara seolah kita akan tersingkir dari turnamen ini," tambahnya.

"Kami berada di puncak grup. Kami harus tetap positif, tetap bersemangat. Mari kita tunjukkan hal positif saat memasuki pertandingan. Mari kita berikan pemain kepercayaan diri terbaik di dunia."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya