Hasil Skotlandia Vs Swiss: Gelandang MU Gagal Jadi Pahlawan Gara-gara Eks Pemain Liverpool

Gelandang Skotlandia, Scott McTominay
Sumber :
  • X

VIVA – Skotlandia menghadapi Swiss pada laga kedua Grup A Euro 2024. Pertandingan berlangsung di Stadion RheinEnergie, Kamis dini hari WIB, 20 Juni 2024.

Duel berlangsung sengit sejak awal. Ketika baru berjalan 13 menit, Skotlandia berhasil membuka keunggulan.  Gol tercatat atas nama, Scott McTominay, meskipun prosesnya terjadi bunuh diri Fabian Schar.

Gol itu berawal dari Callum McGregor yang melepaskan umpan tarik di kotak penalti Swiss. Bola kemudian disambar oleh Scott McTominay. Tendangan gelandang Manchester United itu mengenai kaki Callum McGregor hingga mengecoh Yann Sommer.

Akan tetapi, keunggulan Skotlandia tak bertahan lama. 13 menit kemudian Swiss menyamakan kedudukan lewat Xherdan Shaqiri di menit ke-26. 

Gol itu terjadi setelah kesalahan back pass pemain Skotlandia, yang kemudian bola liar di depan kotak penalti langsung disambar oleh mantan pemain Liverpool tersebut.

Usai skor kembali imbang, kedua tim agak menurunkan intensitasnya. Sehingga tak ada gol lagi tercipta sampai turun minum dan skor tetap 1-1.

Di babak kedua, Swiss mendominasi. Pada menit ke-58 Ndoye berhasil melepaskan diri dari kawalan lawan dan berhadapan dengan kiper. Tembakan dilepaskan Ndoye, tapi masih melebar dari target.

Kemelut terjadi di mulut gawang Swiss pada menit ke-66 lewat skema tembakan bebas. Grant Hanley menanduk bola, namun masuk mengenai tiang gawang.

Wow Lamine Yamal Beli Tiga Rumah Sekaligus, Untuk Siapa?

Pada menit ke-82, Swiss sempat mencetak gol melalui Breel Embolo. Gol itu kemudian dianulir karena Embolo dalam posisi offside. Tak ada gol tercipta sepanjang babak kedua. Laga pun tuntas 1-1.

Susunan Pemain:

Joachim Loew Tertarik Jadi Pelatih Timnas Inggris

Skotlandia: Gunn; Hanley, Hendry, Tierney; Ralston, Gilmour, McGregor, Robertson; McGinn, McTominay, Adams.

Swiss: Sommer; Schar, Akanji, Rodriguez; Widmer, Xhaka, Freuler, Aebischer; Ndoye, Shaqiri, Vargas.

Cole Palmer Cetak Dua Rekor Baru Meski Inggris Gagal Juara Euro 2024
Real Madrid vs Espanyol

Bintang Muda Real Madrid Juara Tilawah Alquran di Negaranya

Bintang Real Madrid, Arda Guler, pernah juarai lomba tilawah Alquran di usia 7 tahun. Kini, dia dikenal sebagai pesepakbola berbakat yang mencetak sejarah di Euro 2024.

img_title
VIVA.co.id
25 Oktober 2024