Rekor ini Belum Pernah Ada di Dunia Sebelum Timnas Jerman Hancurkan Skotlandia
- AP Photo/Frank Augstein
VIVA – Timnas Jerman berhasil meraih kemenangan besar pada laga pembuka Grup A Euro 2024. Menghadapi Skotlandia di Allianz Arena, Sabtu dini hari WIB, 15 Juni 2024, Jerman menang dengan skor 5-1.
Pesta gol Jerman dibuka oleh Florian Wirtz (10'). Kemudian Jamal Musiala menggandakan keunggulan Jerman pada menit ke-19. Kai Havertz menutup babak pertam dengan keunggulan 3-0 setelah golnya tercipta pada menit ke-45.
Di babak kedua, Niclas Fullkrug membuat Jerman unggul 4-0 tepatnya pada menit ke-68. Kemudian Skotlandia memperkecil ketertinggalan pada menit ke-87 lewat gol bunuh diri Antonio Rudiger, sebelum akhirnya Emre Can menutup laga dengan kemenangan 5-1.
Usai pertandingan ini, tercipta sebuah rekor yang belum pernah terjadi. Melansir Opta, Jerman menjadi tim pertama yang mendapati dua pemain berusia 21 tahun atau lebih muda mencetak gol untuk mereka dalam pertandingan yang sama di Euro. Dua pemain tersebut yakni Wirtz, dan Musiawal.Â
Bagi Wirtz, gol ke gawang Skotlandia menjadi momen yang istimewa. Pasalnya, lesakannya menjadi yang pertama dalam debut internasionalnya di level timnas untuk turnamen mayor.
Berbeda dengan Musiala yang sudah mencicipi atmosfer Euro 2020 dan Piala Dunia 2022, Euro 2024 menjadi gelaran mayor perdana bagi Wirtz.
Tidak sampai di situ saja, pemain andalan Bayer Leverkusen itu menjadi personel termuda bagi Jerman yang mencetak gol di Euro dengan usia 21 tahun, 42 hari.
Sementara itu Musiala menjadi Man of The Match dalam laga kontra Skotlandia. Dengan kedua wonderkid berusia 21 tahun tersebut, Jerman berhasil mengawali pertandingan dengan sangat baik di laga perdana.
Bukan tidak mungkin sinar kedua pemain belia tadi masih terus terpancar sepanjang turnamen berlangsung hingga 14 Juli mendatang jika tampil konsisten.
Sebelum mereka, belum ada satu pun tim yang mampu melakukannya dalam gelaran turnamen empat tahunan Eropa tersebut.