Karim Benzema Menderita di Arab Saudi, Tolong Saya!

Striker Al Ittihad, Karim Benzema
Sumber :
  • AP Photo/Manu Fernandez

VIVA – Karim Benzema mengaku kesulitan bermain di Liga Arab Saudi. Pemenangan Ballon d'Or di tahun 2022 itu kini tak seganas ketika masih di Real Madrid.

Seperti Roberto Mancini, Herve Renard Terancam Jadi Tumbal Timnas Indonesia

Karim Benzema meninggalkan Real Madrid di musim panas 2023 dengan status bebas transfer. Sang striker lantas melanjutkan kariernya ke Arab Saudi, bergabung dengan Al Ittihad.

Di prediksi bakal menjadi raja di Arab Saudi lantaran telah menaklukkan sepakbola Eropa, Benzema malah melempem. 

Komentar Menohok Ivar Jenner Soal Aksi Guling-guling Pemain Arab Saudi

Pada musim ini Benzema baru mencetak 12 gol dari 26 pertandingan. Benzema tertinggal jauh dari Ronaldo. CR7 sudah kemas 29 gol dari 24 laga.

Benzema mengaku kemerosotan performanya karena ia tidak didukung rekan-rekan seperti saat di Real Madrid. Di Al Ittihad, dia merasa berjuangan sendirian.

Terungkap, Rahasia di Balik Stamina Super Calvin Verdonk

"Saya bukan Benzema yang sama di Real Madrid karena ini bukan permainan yang sama, pemain yang sama," ujar Benzema.

"Saya butuh bantuan di lapangan, saya butuh banyak hal. Saya tidak bisa memenangkan pertandingan sendirian," ucap Benzema menambahkan.

Selain tak ganas lagin, Benzema kerap dihantam kabar-kabar buruk. Dia sempat bersitegang dengan pelatihnya, Nuno Santo (kemudian dipecat) serta belum dapat kepercayaan dari Marcelo Gallardo.

Pemain asal Prancis itu malah sempat mangkir latihan, sempat tidak memberi kabar kepada klub yang pergi liburan

Total, Benzema absen sebanyak 43 persen di seluruh kompetisi musim ini. Itu ditambah dengan empat kali kegagalan eksekusi penalti di seluruh kompetisi, yang sebelumnya jarang terjadi kepadanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya