Juara Bertahan Timnas Brasil Gagal Lolos, 12 Tim Ini Kantongi Tiket ke Olimpiade 2024

Timnas Brasil U-23 gagal lolos ke Olimpiade 2024
Sumber :
  • AP Photo/Ariana Cubillos

Paris – Sebanyak 12 dari total 16 tim sudah memastikan tiket ke cabang sepakbola putra Olimpiade 2024 yang digelar di Paris, Prancis. Ternyata, Timnas Brasil yang berstatus sebagai juara bertahan gagal lolos.

Seejontor FC vs Persib Legend: Silaturahmi Hingga Bantu Pembinaan Pesepakbola Usia Muda

Brasil kalah 0-1 dari Timnas Argentina di laga kualifikasi Olimpiade 2024 zona CONMEBOL, 11 Februari 2024. Hasil ini membuat Brasil gagal melenggang ke paris.

Sebaliknya, Argentina berhasil menjadi salah satu wakil Amerika Selatan di Olimpiade. Satu tim lain yang mewakili CONMEBOL adalah Paraguay.

Hibur Masyarakat Jawa Barat, Persib Legend Jamu Seejontor FC di Bandung

Timnas Brasil raih medali emas Olimpiade 2020

Photo :
  • CBF_Futebol

Dari zona Eropa, ada Timnas Prancis yang lolos otomatis sebagai tuan rumah. Selain itu, ada juga Spanyol, Israel dan Ukraina yang melenggang melalui kualifikasi.

5 Orang Luka-luka dalam Baku Tembak Geng Narkoba di Poitiers, Prancis

Tinggal empat tim sisa yang akan tampil di Olimpiade 2024. Tiga tim lolos dari Piala Asia U-23 2024 yang digelar di Qatar pada 15 April hingga 3 Mei 2024.

Satu jatah lagi diperebutkan melalui playoff. Wakil Asia dan Afrika akan saling bunuh di babak ini.

Daftar tim sepakbola putra yang lolos ke Olimpiade 2024:

1. Prancis
2. Amerika Serikat
3. Republik Dominika
4. Spanyol
5. Israel
6. Ukraina
7. Maroko
8. Mesir
9. Mali
10. Selandia Baru
11. Paraguay
12. Argentina

SKF Road to Gothia Cup 2025

Road to Gothia Cup 2025, 8 Tim dari Jakarta dan Bandung Lolos Grand Final

Gelaran Meet the World With SKF Road to Gothia Cup 2025 sudah dimulai. Rangkaian Regional Tournament dimulai dari Kota Jakarta dan Bandung, pada 2 dan 3 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
3 November 2024