Bayer Leverkusen Ganas, Harry Kane Terancam Tetap 0 Trofi
- AP Photo/Martin Meissner
Jerman – Harry Kane terancam meneruskan takdirnya sebagai pemain 0 trofi. Meski sudah melanjutkan karier ke Bayern Munich, bayang-bayang 0 trofi sudah mulai terlihat.
Itu setelah Bayern digasak Bayer Leverkusen 0-3 di BayArena, Minggu dini hari WIB, 11 Februari 2024. Die Roten terancam gagal menjuarai Bundesliga.
Bayern kini duduk di posisi kedua dengan 50 poin dari 21 pertandingan. Tim besutan Thomas Tuchel sudah tertinggal lima angka dari Leverkusen yang tak tergoyahkan di puncak.
Padahal, saat hengkang dari Tottenham Hotspur di bursa transfer musim panas ini, Kane berharap bisa menyudahi statusnya sebagai pemain 0 trofi. Maklum, 13 musim bersama Spurs, tak ada satu pun trofi yang mampu digenggam pemain 30 tahun ini.
Dua hari setelah resmi sebagai pemain Bayern, Kane sebenarnya berpeluang menyudahi dahaga gelar. Namun, Bayern malah kalah 0-3 dari RB Leipzig di Piala Super Jerman.
Kesempatan menjadi juara di DFB Pokal juga sudah kandas. Bayern kalah 1-2 dari tim kasta ketiga FC Saarbruecken di babak kedua.
Kini, dua peluang menyabet gelar tinggal di Bundesliga dan Liga Champions. Namun, keduanya tetap berat.
Di Bundesliga, Bayern kesulitan mengejar Leverkusen. Di Liga Champions pun terhitung berat, karena masih banyak tim besar yang juga berambisi juara.
Gimana menurutmu, apa Kane bakal tetap 0 trofi musim ini?