Akhirnya, Bos PSG Buka Suara soal Kylian Mbappe ke Real Madrid

Bomber PSG, Kylian Mbappe
Sumber :
  • AP Photo/Michel Euler

VIVA – Bos Paris Saint-Germain (PSG), Nasser Al-Khelaifi mengatakan masa depan Kylian Mbappe akan segera diumumkan. 

Tidak Masuk Nominasi Ballon d'Or, Penyerang Madrid Pamer Prestasi

Dalam beberapa waktu belakangan ini, Mbappe santer dikabarkan bakal meninggalkan PSG pada bursa transfer musim panas Juni 2024. 

Padahal, klub ingin mempertahankan dia dan siap memberikan tambahan gaji 1 juta euro per pekan buat bomber Prancis itu apabila mau bertahan.

Menikmati Momen Kylian Mbappe Jadi Pemain Real Madrid

Akan tetapi, Mbappe sudah memutuskan ingin menjalani tantangan baru. Dia juga dikabarkan sudah melakukan negosiasi dengan Los Blancos tanpa sepengetahuan PSG.

Melansir AS, keinginan Mbappe pindah ke Real Madrid sudah diutarakan sejak Sabtu lalu. Dia telah mengumumkan itu kepada presiden klub, Nasser Al-Khelaifi.

Cristiano Ronaldo: Ya, Saya Ingin Kalahkan MrBeast

Dan, Al Khelaifi kini angkat bicara terkait spekulasi transfer Mbappe. Pria Qatar itu menegaskan bakal mengumumkannya ketika keputusan final diambil. "Jika kami berdua sudah memutuskan, kami akan memberi tahu Anda," kata Al Khelaifi, dikutip dari AS. 


Sebelumnya, PSG dikabarkan meradang karena Mbappe sudah main mata dengan Madrid di belakang mereka. Sebab, jika dia hengkang pada Juni 2024 mendatang, PSG tidak akan mendapatkan apa-apa dari kepindahan sang pemain. 

Dan, rencana itulah yang diduga kuat dilakukan Madrid dengan Mbappe. Sebab, El Real cuma bisa merekrut Mbappe saat berstatus bebas transfer. Mereka tak sanggup jika harus membeli Mbappe dari PSG yang bisa memakan biaya di atas 150 juta euro. 

Pemain Real Madrid, Kylian Mbappe rayakan gol

Kylian Mbappe Makin Percaya Diri

Kylian Mbappe mulai mendapat kepercayaan diri menjadi penyerang Real Madrid. Dia sudah membuka keran gol di LaLiga, dan siap untuk terus berkembang.

img_title
VIVA.co.id
6 September 2024