4 Pemain Muda Curi Perhatian di Piala Asia 2023, Ada Penggawa Timnas Indonesia

Penyerang Timnas Korea Selatan, Lee Kang-in
Sumber :
  • AP Photo/Thanassis Stavrakis

Qatar – Matchday pertama Piala Asia 2023 sudah terlewati. Total ada 12 pertandingan yang dilangsungkan di Qatar mulai 12 hingga 17 Januari 2024.

Tragis, Rangking FIFA Arab Saudi Usai Dikalahkan Timnas Indonesia

Melalui Twitter resminya, Piala Asia membagikan momen-momen menarik yang terjadi sepanjang matchday pertama berlangsung. Salah satunya adalah empat pemain muda yang mencuri perhatian.

Para pemain muda ini mencuri perhatian publik karena berhasil mencetak gol ke gawang lawan-lawannya. Penggawa Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan masuk di dalamnya.

Mengenaskan, Bahrain Terkena Karma dari Timnas Indonesia saat Lawan Australia

Timnas Indonesia Rakayan Gol Marselino Ferdinan

Photo :
  • AP Photo/Hussein Sayed

Marselino Ferdinan mencetak gol ke gawang Timnas Irak pada laga perdana Grup D Piala Asia 2023, Senin malam WIB 15 Januari 2024. Dia mengukir nama di papan skor ketika pertandingan memasuki menit 37.

Batal Mundur dari Ketua PSSI Akibat Kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi 2-0, Erick Thohir: Alhamdulillah!

Gol Marselino itu sempat membuat Timnas Indonesia menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Namun sayang, setelah itu Irak bisa menambah golnya, dan memenangkan duel dengan keunggulan 3-1.

Nama pertama dalam daftar pemain muda yang mencuri perhatian di Piala Asia 2023 ada pada Lee Kang-in. Penyerang Timnas Korea Selatan itu mencetak dua gol dalam kemenangan 3-1 atas Timnas Bahrain dalam pertandingan Grup E.

Lee Kang-in berhasil mencetak gol ke gawang Bahrain pada menit 56 dan 68. Penampilan pemain asal klub Paris Saint-Germain itu menuai banyak pujian.

Jordan Bos juga masuk dalam daftar ini. Bek berusia 21 tahun Timnas Australia tersebut berhasil menyumbangkan satu gol saat merebut kemenangan 2-0 atas Timnas India dalam pertandingan B.

Bek Timnas Australia, Jordan Bos

Photo :
  • AP Photo/Aijaz Rahi

Jordan Bos mencetak gol ke gawang India ketika pertandingan memasuki menit 73. Menariknya, itu cuma berselang sekira satu menit dari dia masuk lapangan menggantikan Craig Goodwin.

Penyerang Timnas Uni Emirat Arab, Sultan Adil Alamiri mencatatkan capaian baik di Piala Asia 2023. Dia membuka keran gol saat menang 3-1 atas Timnas Hong Kong dalam pertandingan Grup C.

Penyerang Uni Emirat Arab, Sultan Adil

Photo :
  • AP Photo/Hussein Sayed

Sultan Adil Alamiri mencetak gol pada menit 34 lewat eksekusi penalti. Penyerang berusia 19 tahun itu digadang-gadang bakal jadi andalan Uni Emirat Arab dalam beberapa tahun mendatang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya