Catatan 14 Kemenangan Beruntun Argentina Sebelum Dipatahkan Uruguay, Timnas Indonesia Jadi Korban

Indonesia vs Argentina
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Argentina – Rekor 14 kemenangan beruntun Timnas Argentina akhirnya harus terhenti. Albiceleste takluk 0-2 dari Timnas Uruguay di laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Amerika Selatan, Jumat pagi WIB, 17 November 2023.

Tampil di Estadio Alberto José Armando, Buenos Aires, Argentina sebenarnya tampil mendominasi. Namun, justru Uruguay yang mampu memetik tiga poin.

Sebelum laga tersebut, Argentina tak tertahankan. Kekalahan terakhir terjadi saat takluk 1-2 dari Arab Saudi dalam laga perdana penyisihan Grup C Piala Dunia 2022 di Lusail Iconic Stadium, 22 November 2022.

Setelah itu, Lionel Messi cs terus melesat. Mereka melaju hingga ke final dan merebut gelar juara Piala Dunia 2022 dengan mengalahkan Prancis lewat adu penalti.

Duel Argentina vs Uruguay

Photo :
  • Twitter: Timnas Argentina

Usai menjadi juara dunia, laju kencang Argentina belum berhenti. Timnas Indonesia menjadi salah satu korban Albiceleste.

Argentina menaklukkan Indonesia 2-0 dalam laga uji coba di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 19 Juni 2023. Dua gol Argentina dilesakkan Leandro Paredes (38') dan Cristian Romero (55').

Argentina juga melaju mulus di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona CONMEBOL. Mereka mampu mengalahkan Ekuador, Bolivia, Paraguay dan Peru sebelum akhirnya takluk dari Uruguay.

Rekor 14 kemenangan beruntun Argentina

1. 27/11/22 - Argentina 2-0 Meksiko (Piala Dunia 2022)

Usai Fasih Nyanyi 'Abang Tukang Bakso', Maarten Paes Berjoget dengan Lagu 'Tak Gendong' Mbah Surip

2. 1/12/22 - Polandia 0-2 Argentina (Piala Dunia 2022)

3. 4/12/22 - Argentina 2-1 Australia (Piala Dunia 2022)

Ngeri, Kevin Diks Diincar Raksasa Liga Jerman

4. 10/12/22- Belanda 2-2 (3-4p) Argentina (Piala Dunia 2022)

5. 13/12/22 - Argentina 3-0 Kroasia (Piala Dunia 2022)

Dihubungi PSSI, Jayden Oosterwolde Tolak Tawaran Bela Timnas Indonesia

6. 18/12/22 - Argentina 3-3 (4-2p) Prancis (Piala Dunia 2022)

7. 24/03/23 - Argentina 2-0 Panama (Persahabatan)

8. 29/03/23 - Argentina 7-0 Curacao (Persahabatan)

9. 15/06/23 - Argentina 2-0 Australia (Persahabatan)

10. 15/06/23 - Indonesia 0-2 Argentina (Persahabatan)

11. 8/09/23 - Argentina 1-0 Ekuador (Kualikasi Piala Dunia 2026)

12. 13/09/23 - Bolivia 0-3 Argentina (Kualikasi Piala Dunia 2026)

13. 13/10/23 - Argentina 1-0 Paraguay (Kualifikasi Piala Dunia 2026)

14. 18/10/23 - Peru 0-2 Argentina (Kualifikasi Piala Dunia 2026)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya