5 Fakta Menarik Arsenal Pesta Gol ke Gawang PSV

Duel Arsenal vs PSV
Sumber :
  • Twitter: Arsenal

London - Arsenal berhasil meraih kemenangan besar atas PSV Eindhoven dengan skor 4-0 dalam laga perdana Liga Champions Grup B di Stadion Emirates pada Kamis dini hari tadi, 21 September 2023.

Arteta Buka Kemungkinan Arsenal Rekrut Pemain Baru

Keempat gol Arsenal masing-masing dibukukan Bukayo Saka (8'), Leandro Trossard (20'), Gabriel Jesus (38') dan Martin Odegaard (70'). Berikut beberapa fakta menarik duel Arsenal vs PSV:

1. Martin Odegaard Terbaik

Pengakuan Guardiola Usai Manchester City Dihajar Juventus dan Terancam Gagal Total di Liga Champions

Martin Odegaard

Photo :
  • instagram @odegaard.98

Martin Odegaard tampil luar biasa di lini tengah Arsenal. Mantan pemain Real Madrid itu terlihat beberapa kali melakukan umpan terobosan ke jantung pertahanan PSV.

Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Bekap Dortmund, Juventus Hancurkan Manchester City

Selain itu juga, ia berhasil menyumbangkan satu gol. Atas penampilan gemilangnya, Martin Odegaard terpilih sebagai pemain terbaik dalam laga tersebut.

2. Catatan Apik Arsenal

Pemain Arsenal Merayakan Gol ke Gawang PSV

Photo :
  • Twitter: Arsenal

Kemenangan ini membuat Arsenal memiliki catatan luar biasa. Dalam lima pertandingan terakhir skuad asuhan Mikel Arteta belum pernah meraih kekalahan hanya satu kali meraih hasil imbang.

3. Head To Head

Xavi Simons dalam laga PSV vs Arsenal

Photo :
  • AP Photo/Peter Dejong

Kemenangan atas PSV, membuat Arsenal memiliki torehan yang cukup baik. Dalam lim pertemuan terakhir termasuk dengan laga tadi, The Gunners mencatatkan dua kali kemenangan, satu kali hasil imbang dan dua kali menelan kekalahan.

4. Gabriel Jesus Kembali Tajam

Penyerang Arsenal, Gabriel Jesus

Photo :
  • AP Photo/Julio Cortez

Setelah kembali dari cedera lutut, Gabriel Jesus mampu tampil ke performa terbaiknya. Sebelumnya ia berhasil mencetak satu gol ke gawang Manchester United. Kini pemain Timnas Brasil itu berhasil menyumbangkan satu gol ke gawang PSV.

5. Catatan PSV

PSV merayakan gol ke gawang Arsenal

Photo :
  • AP Photo/Peter Dejong

Ini kekalahan pertama PSV dalam lima pertandingan terakhirnya di semua kompetisi. Setelah sebelumnya klub asal Eredivisie itu meraih tiga kali kemenangan beruntun dan kini berada di puncak klasemen sepakbola kasta pertama Belanda.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya