Ini Grup Neraka di Piala Dunia U-17, Timnas Indonesia Masuk?

Trofi Piala Dunia U-17
Sumber :
  • FIFA

Jakarta - Piala Dunia U-17 akan bergulir di Indonesia tepatnya pada 10 November hingga 2 Desember 2023 mendatang. Timnas Indonesia akan menghadapi Ekuador di laga pembuka.

Marc Klok: Patrick Kluivert Tetangga Saya

Drawing Piala Dunia U-17 sudah digelar, di mana Timnas Indonesia sebagai tuan rumah berada di Grup A bersama Timnas Ekuador, Timnas Panama dan Timnas Maroko.

Pemain Timnas Indonesia U-17

Photo :
  • Instagram @timnas.indonesia
Ada 1 Kandidat Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia yang Sulit Direalisasikan

Namun ada hal yang menarik di Piala Dunia U-17 yaitu Grup D, yang disebut sebut-sebut sebagai grup neraka yang dihuni oleh Timnas Jepang, Timnas Polandia, Timnas Argentina dan Timnas Senegal.

Timnas Polandia selalu ikut serta di ajang Piala Dunia U-17 dan hanya beberapa kali absen sejak pertama kali diselenggarakan pada 1985. Prestasi terbaik Timnas Polandia yaitu menjadi juara keempat di Piala Dunia U-17 tahun 1993.

Eks Ketum PSSI Nurdin Halid: Apa yang Membanggakan dari Shin Tae-yong?

Jepang pernah menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 pada tahun 1993. Namun ketika Timnas Jepang menjadi tuan rumah, mereka tidak terlalu menonjol, bahkan dalam fase grup pun tim berjuluk Samurai Biru itu tidak lolos.

Akan tetapi, kini sepakbola Jepang semakin maju dari mulai pembinaan pemain untuk melahirkan pemain-pemain yang berkualitas. Alhasil kini mereka mampu lolos ke Piala Dunia -17.

Kini tim unggulan lainnya di Piala Dunia U-17 yaitu Timnas Argentina. Mereka menjadi tim yang tidak pernah absen dalam gelaran dua tahun sekali ini.

Piala Dunia U-17

Photo :
  • FIFA

Meskipun belum mampu mengikuti jejak Timnas Argentina seniornya yang menjadi juara Piala Dunia tahun lalu. Timnas Argentina U-17 memiliki catatan luar biasa yaitu 3 kali menjadi juara ketiga dan 2 kali menjadi juara keempat di Piala Dunia U-17.

Sementara tim terakhir yang berada di grup neraka yaitu Timnas Senegal. Meskipun belum pernah masuk ke Semifinal Piala Dunia U-17. Timnas Senegal memiliki bibit-bibit kualitas pemain luar biasa serta tidak boleh menganggap sebelah mata tim asal Afrika itu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya