Lionel Messi Kasih Lampu Hijau untuk Inter Miami Rekrut Pemain Ini

Pemain Inter Miami, Lionel Messi
Sumber :
  • inter miami

Amerika Serikat – Sejak kedatangan ke Inter Miami, telah 12 pertandingan yang dilakoni Lionel Messi. 11 di antarnya berhasil dimenangkan timnya, dan sekali sisanya berakhir imbang.

Ketika Lionel Messi Kirim Kado Natal untuk 160 Pemain, Kiper Ini Dapat Paling Banyak

Ke depan Inter Miami akan melewati jadwal yang padat. Mulai akhir September hingga Oktober 2023, akan ada delapan pertandingan yang dilakoni oleh skuad asuhan Gerardo Martino.

Mereka akan berjuang memenangkan US Open Cup dan lolos dari papan bawah Liga Amerika Serikat (MLS). Messi datang memang membawa perubahan, tapi di MLS mereka masih sulit naik ke posisi atas..

Diincar Barcelona, Pemain Ini Malah Ingin Gabung Real Madrid

Lionel Messi saat Inter Miami melawan Cincinnati di US Open Cup

Photo :
  • AP Photo/Joshua A. Bickel

Pemilik Inter Miami, David Beckham ketika memutuskan melakukan transfer Lionel Messi juga berpikir tentang pendamping. Dia mendapatkan Sergio Busquets dan Jordi Alba.

Respons Ronaldo Usai Diejek Messi Lebih Hebat Darinya

Mengutip Marca, tambahan pemain ini nampaknya belum bisa berdampak signifikan untuk mendukung performa Messi. Ada satu pemain lain yang ingin didatangkan.

Messi memberikan lampu hijau kepada manajemen Inter Miami untuk mendatangkan Riqui Puig. Saat ini dia bermain untuk Los Angeles Galaxy.

Yassine Cheuko tak pernah jauh dari Lionel Messi

Photo :
  • AP Photo/Joshua A. Bickel

Riqui Puig merupakan pemain binaan akademi La Masia. Karena sulit bersaing di Barcelona, pada 2022 dia memutuskan gabung LA Galaxy dengan status bebas transfer.

Berposisi sebagai gelandang, peran Puig di LA Galaxy cukup vital. Dia sudah dimainkan dalam 25 pertandingan MLS musim ini dengan sumbangan enam gol dan empat assist.

Karena memiliki latar belakang La Masia, pemain berusia 24 tahun itu dianggap bakal lebih mudah beradaptasi dengan Messi, Busquets, dan Alba yang lama bermain di Barcelona.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya