Pep Guardiola Puji Perkembangan Sepakbola Jepang

Manajer Manchester City, Pep Guardiola.
Sumber :
  • ANTARA/REUTERS/Dylan Martinez

Jepang – Pep Guardiola memimpin skuad Manchester City untuk melawan Yokohama F. Marinos dalam laga uji coba bertajuk J League World Challenge. Kedua tim bertemu di Japan National Stadium pada 23 Juli 2023.

FOMO Simpati Sepakbola Sulteng di PON: Ahmad Ali Dihujat, Cudy Dipuji

Pep Guardiola memberi apresiasi kepada perkembangan sepakbola Jepang. Menurutnya, sepakbola di Negeri Sakura telah jauh berkembang.

Menurut pria asal Spanyol tersebut, Jepang melakukan kerja luar biasa untuk perkembangan sepakbola. Upaya yang sudah dilakukan sejak lama.

Pep Guardiola Ramal Masa Depan Manajer Ini Bakal Cerah

Manajer Manchester City, Pep Guardiola

Photo :
  • AP Photo/Francisco Seco

"Saya sangat, sangat, sangat menghormati dan memuji apa yang menurut saya telah dilakukan negara ini selama bertahun-tahun, bukan cuma sekarang," kata Guardiola dalam konferensi pers jelang pertandingan.

Detik-detik Wasit PON 2024 Dipukul Pemain Sulteng saat Lawan Aceh

Sepakbola Jepang yang terus berkembang memberi dampak bagus kepada para pemain. Mereka yang ditempa di J League bahkan bisa menembus kompetisi Eropa.

Salah satu yang menurut Guardiola bersinar adalah Kaoru Mitoma yang kini bermain untuk Brighton & Hove Albion. Dia memiliki peran penting dalam tim.

Kaoru Mitoma

Photo :
  • Dok. J League

"Saya akan mengatakan dampak Mitoma di Premier League sangat luar biasa. Saya pikir dia berada di tempat yang tepat sekarang, dengan manajer yang tepat, dan musim terakhirnya sangat luar biasa," tutur Guardiola.

Karena itu Guardiola tak sabar menanti laga melawan Yokohama F. Marinos di J League World Challenge 2023. Dia melihat sang lawan punya permainan yang baik.

"Mereka bermain sangat baik. Nanti akan sangat sulit bagi kami dan sangat menghibur karena mereka sangat agresif. Mereka bermain sangat, sangat bagus," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya