Julian Alvarez Jadi Pemegang Rekor Satu-satunya di Dunia

Manchester City juara Liga Champions 2022/2023
Sumber :
  • AP Photo/Manu Fernandez

VIVA Bola – Julian Alvarez menjadi pemain pertama di dunia yang mengukir rekor mendapatkan treble winners dan Piala Dunia dalam musim yang sama. Dia mencatatkannya di usia masih 23 tahun.

Fakta itu dikutip dari Squawka. Di mana penyerang Manchester City itu memenangkan Premier League, Piala FA, dan Liga Champions musim ini. Lalu kemenangan di Piala Dunia 2022 didapat bersama Timnas Argentina.

"Julian Alvares adalah pemain pertama dalam sejarah sepakbola yang berhasil memenangkan treble dan Piala Dunia dalam satu musim yang sama."

Ribuan

Photo :
  • 1459244

Pemain berjuluk La Arana dapat mengukir rekor tersebut setelah Manchester City mengalahkan Inter Milan dengan skor 1-0 dalam laga di Ataturk Olympic Stadium, Turki pada Minggu dini hari WIB 11 Juni 2023.

ESPN juga membeberkan fakta, Alvarez menjadi pemain ke-10 yang berhasil mendapatkan gelar juara Piala Dunia dan Liga Champions dalam musim yang sama.

Sayangnya, Alvarez tidak bermain dalam pertandingan melawan Inter. Manajer ManCity, lebih mempercayakan lini depan kepada Erling Haaland dalam duel tersebut.

Real Madrid Dihantam Kabar Buruk Usai Kalahkan Atalanta

Julian

Photo :
  • 1421261

Sebelum memenangkan Liga Champions bersama ManCity, Alvarez juga mencicipi trofi juara di Premier League dan Piala FA.

Kemenangan Penting Real Madrid di Markas Atalanta, tapi Tembus 8 Besar Liga Champions Masih Sulit

Dalam skuad ManCity saat ini, Alvarez memang jadi pelapis Haaland. Lebih banyak jadi pemain pengganti, dia menyumbangkan 17 gol dan lima assist dalam 49 laga di semua kompetisi.

Sandy Walsh, Timnas Indonesia vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia Makin Diminati! Sandy Walsh: Banyak Pemain Keturunan Ingin Dinaturalisasi

Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh mengaku banyak dihubungi pemain keturunan yang tertarik membela Skuad Garuda.

img_title
VIVA.co.id
17 Desember 2024