Timnas Arab Saudi Tawarkan Rp1,9 Triliun untuk Jose Mourinho

Pelatih AS Roma, Jose Mourinho.
Sumber :
  • instagram.com/europacnfleague/

VIVA Bola – Timnas Arab Saudi coba untuk merayu Jose Mourinho untuk bergabung. Tak tanggung-tanggung, juru taktik berjuluk The Special One tersebut ditawari gaji tinggi.

Timnas Indonesia Mengintip Peluang Lawan Timnas Arab Saudi

Mengutip Il Corriere dello Sport, Mourinho bakal diberi gaji sebesar 100 juta poundsterling atau setara dengan Rp1,9 triliun jika mau menukangi Timnas Arab Saudi.

Tawaran ini jelas menjadi ancaman bagi AS Roma. Karena sekarang mereka sedang nyaman-nyamannya ditangani pelatih asal Portugal tersebut.

Target Ambisius Erick Thohir Lawan Jepang dan Arab Saudi, Timnas Indonesia Harus ....

Penyerang Timnas Arab Saudi, Salem Al-Dawsari

Photo :
  • AP Photo/Luca Bruno

Di Serie A, Roma kini ada di urutan kelima klasemen. Mereka membukukan 50 poin hasil dari 28 pertandingan. Jumlah itu sama dengan milik Inter Milan yang ada di posisi keempat.

Lonjakan Fantastis Timnas Indonesia Jika Kalahkan Jepang dan Arab Saudi, Vietnam Bakal Gelisah di...

Sementara di Liga Europa, Roma sudah sampai ke babak perempat final. Mereka akan menghadapi wakil Belanda, Feyenoord.

Di bawah arahan Mourinho, perlahan performa Roma membaik. Ini menunjukkan grafik meningkat, setelah musim lalu mereka menjadi juara Liga Konferensi Eropa.

Jose Mourinho saat AS Roma vs Real Sociedad

Photo :
  • AP Photo/Gregorio Borgia

Dengan iming-iming gaji besar, bukan tidak mungkin Mourinho tergiur untuk meninggalkan Roma. Apalagi sepakbola Arab Saudi belakangan ini terus berbenah.

Mereka mulai berani investasi besar-besaran untuk sepakbola. Salah satu pemicu awalnya adalah kedatangan Cristiano Ronaldo ke Al Nassr awal 2023 ini. Sepakbola Arab Saudi langsung jadi sorotan.

Mereka tidak ragu untuk mengeluarkan banyak uang demi incarannya. Mourinho yang punya rekam jejak baik selama melatih membuat Arab Saudi tertarik.

Akan tetapi, bisa dibilang keputusan Arab Saudi ini adalah perjudian. Karena selama melatih, Mourinho belum pernah menangani tim nasional.

Sempat mencuat kabar juga, selain Timnas Arab Saudi, yang ingin Mourinho adalah Al Nassr. Mereka tertarik mempersatukan kedua orang asal Portugal tersebut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya