Timnas Argentina Hentikan Hegemoni Wakil Eropa di Piala Dunia
- AP Photo/Manu Fernandez
VIVA Bola – Keberhasilan Timnas Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 ternyata memiliki arti besar. Selain memutus dahaga 36 tahun menjadi juara dunia, Albiceleste juga sukses mengakhiri hegemoni wakil Eropa di Piala Dunia.
Sebelum Argentina juara di Qatar, juara dunia dalam empat edisi terakhir selalu diraih wakil Eropa. Italia menjadi juara pada 2006, lalu disusul Spanyol (2010), Jerman (2014) dan Prancis (2018).
Tim Amerika Latin terakhir yang menjadi juara adalah Brasil. Selecao menjadi yang terbaik di Piala Dunia 2002 yang digelar di Korea Selatan dan Jepang.
Secara keseluruhan, Eropa masih lebih unggul dari Amerika Selatan. Dari 22 edisi Piala Dunia, 12 di antaranya direbut wakil Eropa. Sisanya, 10 gelar diraih tim Amerika Selatan.
Di luar Amerika Selatan dan Eropa, pencapaian terbaik tim adalah mencapai semifinal. Hal tersebut diraih Amerika Serikat (1930), Korea Selatan (2002) dan Maroko (2022).
Brasil masih menjadi tim dengan pengoleksi gelar terbanyak. Selecao lima kali menjadi juara dunia.
Setelah itu, ada Jerman dan Italia yang sama-sama empat kali menjadi juara Piala Dunia. Disusul Argentina dengan tiga gelar juara.
Prancis dan Uruguay masing-masing dua kali juara. Lalu, Inggris dan Spanyol sama-sama sekali juara.