Timnas Prancis Tumbang Sebelum Jumpa Argentina di Final Piala Dunia 2022
- Twitter FIFA World Cup 2022
VIVA Bola – Kabar buruk terus melanda Timnas Prancis jelang bersua Argentina pada final Piala Dunia 2022 di Lusail Stadium, Minggu 18 Desember 2022,
Sejumlah pemain Les Blues jatuh sakit karena virus. Terbaru, Raphael Varane dan Ibrahima Konate. Keduanya diragukan tampil pada laga final.
Menurut outlet Prancis L'Equipe, kedua pemain terkena virus yang menyebabkan gejala mirip flu.
Hal ini pun membuat Didier Deschamps menghadapi krisis di bek tengah, dengan Dayot Upamecano juga absen dalam kemenangan 2-0 Prancis di semifinal atas Maroko karena sakit.
Adrien Rabiot, yang hampir bergabung dengan Manchester United juga pemain Prancis lainnya yang melewatkan kemenangan melawan Maroko.
Artinya, kini lima pemain  telah terkena virus, karena Kingsley Coman juga diyakini telah ditempatkan di 'sel isolasi' untuk menghindari virus tersebut terus menyebar.
Deschamps mengatakan, banyak pemainnya yang jatuh sakit lantaran suhu dan cuaca di Qatar.
"Di Doha, suhu turun sedikit, Anda menggunakan AC yang menyala sepanjang waktu," kata Deschamps, dilansir Mirror.
"Kami memiliki beberapa kasus gejala mirip flu. Kami berusaha berhati-hati agar tidak menyebar dan para pemain telah berusaha keras di lapangan dan jelas sistem kekebalan mereka menderita.
Â