Piala Dunia 2022: Gol Dianulir, Timnas Jerman Vs Timnas Spanyol Masih Sama Kuat di Babak I
- AP Photo/Ebrahim Noroozi
VIVA Bola – Timnas Spanyol menghadapi Timnas Jerman pada lanjutan Grup E Piala Dunia 2022 yang dihelat di Al Bayt Stadium, Qatar, Senin dini hari WIB, 28 November 2022. Untuk sementara, skor masih sama kuat 0-0.
Kedua tim tak langsung menerapkan permainan terbuka. Mereka tampak berhati-hati ketika menyerang.
Tapi, Spanyol tampil lebih berani dalam menekan. Terbukti, La Furia Roja hampir membuka keunggulan di menit ketujuh.
Kerja sama Pedri dan Gavi diakhiri oleh tembakan Dani Olmo yang mengarah ke gawang. Kiper Jerman, Manuel Neuer, mampu menepisnya. Bola membentur mistar gawang dan memantul kembali ke lapangan.
Jerman yang kesulitan mengimbangi penguasaan bola Spanyol memilih untuk mengandalkan serangan balik. Namun, upaya tersebut juga cukup sulit dilakukan lantaran tim asuhan Luis Enrique tampil sangat dominan.
Tim Matador bahkan hampir saja unggul lebih dulu di menit 22. Jordi Alba yang menusuk dari sisi kiri penyerangan tiba-tiba melepaskan tembakan jarak jauh. Sayang, bola masih menyamping tipis di sisi kanan gawang.
30 menit berjalan, Spanyol terus menguasai jalannya pertandingan di babak pertama. Skuad Der Panzer tak bisa berbuat banyak dalam membalas serangan Tim Matador. Mereka dipaksa kerja keras dalam bertahan.
Jerman mengejutkan Spanyol di menit 40. Meski tak bisa berbuat banyak lewat open play, Der Panzer cukup berbahaya dari skema bola mati.
Benar saja, tim asuhan Hansi Flick itu mampu mencetak gol lebih dulu di menit 40 melalui tandukan Antonio Ruediger memaksimalkan umpan tendangan bebas Joshua Kimmich. Sayang, gol itu dianulir akibat lebih dulu offside.
Skor kacamata pun bertahan hingga turun minum.
Susunan Pemain
Spanyol: Unai Simon (PG); Jordi Alba, Dani Darvajal, Aymeric Laporte, Sergio Busquets, Dani Olmo, Rodri, Pedri, Gavi, Marco Asensio, Ferran Torres.
Jerman: Manuel Neuer (PG); Antonio Ruediger, Niklas Suele, Thilo Kehrer, David Raum, Ilkay Guendogan, Leon Goretzka, Joshua Kimmich, Thomas Mueller, Serge Gnabry, Jamal Musiala.