Hasil Lengkap Pertandingan Piala Dunia 2022: Beda Nasib Wakil Eropa

Spanyol vs Kosta Rika di Piala Dunia 2022
Sumber :
  • AP Photo/Frank Augstein

VIVA Bola – Empat pertandingan Piala Dunia 2022 dilangsungkan pada 23-24 November 2022. Di setiap laga, ada wakil benua Eropa yang turun bermain kali ini.

Eks Pemain Bayer Leverkusen Ini Bisa Bela Timnas Indonesia Tanpa Proses Naturalisasi

Yang pertama adalah pertemuan Timnas Kroasia melawan Timnas Maroko sebagai wakil dari benua Afrika. Kedua tim saling berhadapan di Al Bayt Stadium, Al Khor, Qatar dalam laga Grup F.

Kroasia sebagai runner up Piala Dunia 2018 diunggulkan bisa menang dalam laga ini. Namun, Maroko berhasil menahan imbang Luka Modric dan kawan-kawan dengan skor tanpa gol.

Terpopuler: Komentar tak Terduga Patrick Kluivert soal Laga Bahrain, Orang Terdekat Shin Tae-yong Buka Suara

Pemain Timnas Jerman protes atas larangan ban kapten One Love oleh FIFA

Photo :
  • AP Photo/Ricardo Mazalan

Hasil mengejutkan pada Piala Dunia 2022 terjadi dalam laga Grup E. Timnas Jerman yang menjadi wakil Eropa dibuat bertekuk lutur oleh wakil Asia, Timnas Jepang.

Jens Raven Yakin Timnas Indonesia Besutan Kluivert Bisa Tembus Piala Dunia

Duel yang berlangsung di Khalifa International Stadium, Doha, Qatar itu berkesudahan dengan skor 2-1 untuk keunggulan Jepang. Sempat tertinggal karena penalti Ilkay Guendogan, tim Samurai Biru membalas melalui Ritsu Doan dan Takuma Asano pada babak kedua.

Pada pertandingan berikutnya dari Grup E, wakil Eropa giliran berpesta. Timnas Spanyol berhasil membukukan kemenangan telak tujuh gol tanpa balas atas Timnas Kosta Rika.

Spanyol vs Kosta Rika di Piala Dunia 2022

Photo :
  • AP Photo/Pavel Golovkin

Sejak dari awal babak pertama Spanyol sudah mendominasi. Dani Olmo membuka keunggulan La Furia Roja pada menit 11. Lalu 10 menit kemudian Marco Asensio menambahnya.

Penalti Ferran Torres pada menit 31 membuat Spanyol unggul 3-0. Dia kembali menjebol gawang Kosta Rika yang dikawal Keylor Navas pada menit 54.

Al Thumama Stadium, Doha, Qatar kembali bergemuruh setelah Gavi mencetak gol kelima Spanyol pada menit 74. Dan di pengujung laga, giliran Carlos Soler dan Alvaro Morata yang mengukir nama di papan skor.

Timnas Belgia yang bermain di Ahmad bin Ali Stadium, Al Rayyan dalam laga Grup F Piala Dunia 2022 berhasil mendulang tiga angka. Mereka menang tipis 1-0 atas Timnas Kanada.

Gol semata wayang Belgia dicetak oleh Michy Batshuayi ketika pertandingan memasuki menit 44. Sebenarnya Kanada punya peluang unggul lebih dulu, namun penalti Alphonso Davies pada menit 11 bisa digagalkan oleh Thibaut Courtois.

Hasil Pertandingan Piala Dunia 2022

Belgia vs Kanada di Piala Dunia 2022

Photo :
  • AP Photo/Ariel Schalit

Kroasia 0-0 Maroko
Jerman 1-2 Jepang
Spanyol 7-0 Kosta Rika
Belgia 1-0 Kanada

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya