Hasil Piala Dunia 2022 Tadi Malam: Kejutan dari Zona Non Unggulan

Meksiko vs Polandia di Piala Dunia 2022
Sumber :
  • AP Photo/Martin Meissner

VIVA Bola – Hasil Piala Dunia 2022 hari ketiga memunculkan kejutan. Karena ada kemenangan mengejutkan dari tim-tim zona unggulan pada 22-23 November 2022.

Erick Thohir Sampai Dihubungi Thom Haye Usai Sebut Bakal Mundur sebagai Ketum PSSI: Saya Di Sini Untuk..

Total ada empat pertandingan yang berlangsung di hari ketiga Piala Dunia 2022. Dibuka oleh pertemuan Timnas Argentina melawan Timnas Arab Saudi.

Pada pertandingan inilah, kejutan besar dalam gelaran empat tahunan yang berlangsung di Qatar ini terjadi. Argentina dipaksa menyerah 1-2 oleh Arab Saudi saat bertemu di Lusail Iconic Stadium pada Selasa sore WIB 22 November 2022.

Optimis, Erick Thohir Targetkan Timnas Indonesia Tembus Ranking 50 FIFA

Timnas Arab Saudi merayakan kemenangan atas Argentina di Piala Dunia 2022

Photo :
  • AP Photo/Natacha Pisarenko

Argentina mengawali laga ini dengan baik. Mereka bisa unggul 1-0 pada menit 10 melalui eksekusi penalti yang diselesaikan secara sempurna oleh Lionel Messi.

Profil Fahad Al-Muwallad, Pemain Arab Saudi yang Koma usai Lawan Timnas Indonesia

Namun pada babak kedua Arab Saudi memberi dua gol balasan. Wakil Asia tersebut bisa merebut tiga angka dalam laga Grup C Piala Dunia 2022 ini berkat gol sumbangan Saleh Al-Shehri dan Salem Al-Dawsari.

Pertandingan kedua yang berlangsung pukul 20.00 WIB mempertemukan Timnas Denmark melawan Timnas Tunisia. Keduanya memainkan laga Grup D Piala Dunia 2022 di Education City Stadium, Al Rayyan.

Pertandingan antara Timnas Denmark vs Tunisia di Piala Dunia 2022.

Photo :
  • AP Photo/Manu Fernandez

Tunisia yang berasal dari zona Afrika tidak diunggulkan dalam laga ini. Tapi, mereka berhasil menahan imbang Denmark sebagai wakil Eropa dengan skor 0-0.

Pertandingan pada pukul 23.00 menyajikan duel dari Grup C. Timnas Polandia sebagai wakil Eropa ditantang perwakilan zona Concacaf, Meksiko.

Meksiko tampil agresif untuk meladeni Polandia. Skuad asuan Tata Martino tak menunjukkan rasa takut, meski sebelum laga mereka diprediksi bakal kalah.

Pertandingan ini berakhir dengan skor imbang tanpa gol. Polandia sejatinya punya keuntungan melalui tendangan penalti, namun sayang eksekusi Robert Lewandowski masih bisa ditepis oleh kiper Meksiko, Guillerme Ochoa.

Timnas Prancis melakoni laga Grup D Piala Dunia pada Rabu dini hari WIB 23 November 2022. Mereka berhasil membombardir gawang wakil Asia, Timnas Australia.

Prancis vs Australia di Piala Dunia 2022

Photo :
  • AP Photo/Alessandra Tarantino

Prancis yang sempat kebobolan lebih dulu pada menit kesembilan bisa bangkit. Gol Australia yang dicetak Craig Goodwin dibalas empat kali melalui Olivier Giroud (2), Adrien Rabiot, dan Kylian Mbappe.

Hasil Piala Dunia 2022, 22-23 November:

Argentina 1-2 Arab Saudi
Denmark 0-0 Tunisia
Meksiko 0-0 Polandia
Prancis 4-1 Australia

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya