Piala Dunia 2022: Belanda Tak Mau Anggap Remeh Senegal yang Tanpa Mane

Kapten Timnas Belanda, Virgil van Dijk
Sumber :
  • twitter.com/VirgilvDijk

VIVA Bola – Kapten Timnas Belanda, Virgil Van Dijk menatap serius laga perdana mereka di ajang Piala Dunia 2022. Untuk mencapai kemenangan, dia meminta skuad Belanda percaya pada kualitas yang dimiliki.

Die Oranje mengawali petualangannya di ajang empat tahunan tersebut dengan melawan Senegal. Duel tersebut akan digelar pada Senin malam WIB 21 November 2022 mendatang di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar. 

Duel ini menjadi krusial, sebab tiga poin di laga awal bisa membawa mental para pemain menjadi lebih baik. Selain itu bisa menjaga peluang mereka lolos ke fase gugur babak 16 besar.

Pemain Timnas Senegal rayakan gol.

Photo :
  • ANTARA/AFP/CHARLY TRIBALLEAU

Belanda tahu kondisi tersebut, oleh karena itu Van Dijk meminta rekan-rekannya untuk fokus melawan Senegal. Meski lawannya tak dibela oleh sang bintang, Sadio Mane tapi Senegal bukan tim yang bisa dipandang sebelah mata.

"Ini menjadi lawan yang berat menghadapi juara Afrika. Kita harus percaya kepada kualitas sendiri," kata Van Dijk, dilansir Sports.ndtv.

"Kami memiliki pelatih yang berpengalaman. Selain itu kami memiliki pemain dengan level tertinggi yang membela klub besar di dunia," lanjut dia.

Salah, Van Dijk, dan Alexader-Arnold Bikin Liverpool Khawatir

Pernyataan Van Dijk untuk mewaspadai Senegal bukan tanpa alasan. Tim dengan julukan Singa dari Teranga ini dihuni pemain-pemain berkelas selain Mane. 

Ada nama-nama beken lain seperti Kalidou Koulibaly hingga kiper kawakan sekaliber Edouard Mendy. Senegal juga datang dengan status kampiun Piala Afrika 2021.

Cek Fakta Kabar Ronald Koeman Soroti Pemain Timnas Indonesia dari Belanda
Kapten Liverpool Virgil van Dijk

Reaksi Van Dijk Ditodong Pertanyaan soal Pindah ke Real Madrid

Masa depan Virgil van Dijk bersama Liverpool masih belum jelas. Kontraknya akan habis pada Juni 2025 mendatang, tapi belum ada kesepakatan perpanjangan.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024