Duel Sengit, Timnas Polandia Bungkam Chile
- Tangkapan layar
VIVA Bola – Timnas Polandia memetik kemenangan kala melakoni laga uji coba jelang Piala Dunia 2022. Mereka membungkam Chile dengan skor tipis 1-0, Kamis 17 November.
Kedua tim sama-sama mengerahkan kemampuan terbaik mereka. Baik Polandia dan Chile menurunkan kekuatan penuh di Stadion Miejski Legii Warszawa.
Jual beli serangan ditampilkan. Baik Polandia dan Chile sama-sama mengancam.
Peluang demi peluang juga tercipta di laga ini. Hanya saja hingga turun minum kedudukan masih imbang tanpa gol.
Babak Kedua
Usai jeda, Polandia menambah daya gedor. Chile tak mau kalah dengan gempuran mereka.
Pertandingan semakin sengit. Berkali-kali Polandia mengancam pertahanan Chile.
Chile juga bukan kaleng-kaleng. Permainan ciamik mereka membuat Polandia harus bekerja keras.
Gol yang ditunggu-tunggu polandia akhirnya tercipta menit 85. Krzysztof Piatek mencatatkan namanya di papan skor.
Meski Chile berupaya membalas, namun hingga peluit panjang dibunyikan wasit skor 1-0 bertahan untuk kemenangan Polandia.
Susunan Pemain:
Polandia: (GK) Lukasz Skorupski, Jakub Kiwior, Kamil Glik, Jan Bednarek, Robert Gumny, Sebastian Szymanski, Szymon Zurkowski, Grzegorz Krychowiak, Przemyslaw Frankowski, Karol Swiderski, Arkadiusz Milik.
Chile: (GK) Claudio Bravo, Gabriel Suazo, Guillermo Maripan, Francisco Sierralta, Guillermo Soto, Arturo Vidal, Victor Mendez, Gary Medel, Marcelino Ignacio Nunez Espinoza, Diego Martin Valencia Morello, Alexis Sanchez.
Â