Profil Timnas Uruguay di Piala Dunia Qatar 2022, Siap Kembali Menggebrak

Timnas Uruguay
Sumber :
  • instagram

VIVA Bola – Piala Dunia 2022 akan diselenggarakan pada 20 November hingga 18 Desember 2022 mendatang. Timnas Uruguay menjadi salah satu tim yang akan beradu di Piala Dunia Qatar 2022. Di Piala Dunia 2022, Uruguay masuk ke dalam Grup H bersama dengan Portugal, Ghana, dan Korea Selatan.

Optimis, Erick Thohir Targetkan Timnas Indonesia Tembus Ranking 50 FIFA

Uruguay disebut-sebut menjadi salah satu tim sebagai kuda hitam pada ajang Piala Dunia 2022. Timnas Uruguay adalah tim yang mewakili Uruguay dalam kompetisi sepak bola internasional senior utama pria. Timnas Uruguay atau biasa disebut dengan La Celeste yang artinya Biru Langit berada di bawah kendali Asosiasi Sepakbola Uruguay. 

Pemain Timnas Uruguay rayakan gol.

Photo :
  • AP Photo/Ross D. Franklin
Eliano Ungkap Tijjani Reijnders Ingin Timnas Indonesia Hadapi Belanda di Piala Dunia 2026

Timnas Uruguay berhasil mendampingi Brasil, Argentina, dan Ekuador usai finis di urutan ketiga kualifikasi zona Amerika Selatan (CONMEBOL). 

Tentunya Uruguay diyakini akan berbuat banyak, mengingat sederet kemenangan yang pernah diraihnya. Uruguay pernah memenangkan Copa America sebanyak 15 kali bersama Argentina dengan mengoleksi masing-masing 15 gelar. 

Kemanusiaan Lebih Penting dari Sepakbola: Timnas Indonesia, Sudan, Mesir Tolak Israel dan Korbankan Piala Dunia

Selain itu, Uruguay juga berhasil memenangkan Piala Dunia FIFA sebanyak dua kali, termasuk Piala Dunia FIFA pertama pada tahun 1930 sebagai tuan rumah, mengalahkan Argentina 4-2 di final. Di tahun 1950 Uruguay juga berhasil mengalahkan Brasil 2-1 di final.

Pelatih Timnas Uruguay

Diego Alonso

Photo :
  • Radio Gol

Per November 2021, pelatih Timnas Uruguay adalah Diego Alonso yang menggantikan Oscar Tabarez. Di bawah komando Diego Alonso, Uruguay berhasil memenangi empat laga terakhir dan mengakhiri babak kualifikasi dengan mengantongi 28 poin. 

Berkat Diego Alonso, performa La Celeste kembali apik. Ia juga membuat skuadnya terlihat lengkap dengan kombinasi pemain senior dan junior seperti Edinson Cavani, Luis Suarez, Federico Valverde, dan Darwon Nunez.

Dengan skuad tersebut, diyakini Timnas Uruguay mampu menjadi kuda hitam bagi tim lainnya di Piala Dunia 2022. 

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir

Erick Thohir Sampai Dihubungi Thom Haye Usai Sebut Bakal Mundur sebagai Ketum PSSI: Saya Di Sini Untuk..

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menceritakan momen krusial ketika Timnas Indonesia dikalahkan Jepang 0-4. Dia juga dihubungi Thom Haye usai sebut bakal mundur

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024